Kemenag Dorong Penguatan Program RA Holistik Integratif dan Transisi RA ke MI yang Menyenangkan

Rabu, 17 Juli 2024 00:03 WIB
Pendis

Kasubdit Kurikulum dan Evaluasi (KSKK) Madrasah, Abdul Basit pada Ngaji Kurikulum Episode 3 (16/7)

Jakarta (Pendis) --- Kementerian Agama (Kemenag) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Islam menggelar Ngaji Kurikulum Episode 3 dengan tema Penguatan Program PAUD/RA Holistik Integratif dan Transisi PAUD/RA ke SD/MI Kelas Awal yang menyenangkan. Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Grand Orchard Kemayoran, Jakarta, pada 16 Juli 2024.

Kepala Subdit Kurikulum dan Evaluasi pada Direktorat KSKK Madrasah, Ditjen Pendidikan Islam, Abdul Basit dalam sambutannya menyampaikan bahwa Ngaji Kurikulum Episode 3 merupakan salah satu langkah strategis dalam meningkatkan mutu pendidikan madrasah di Indonesia, khususnya pada Raudhatul Athfal (RA).

“Dua tema ini penting kita sosialisasikan kepada seluruh Kepala, guru dan pengawas RA serta para Kepala dan Guru MI karena dari Anak Usia Dini nanti akan mampu mewujudkan generasi emas yang unggul di masa yang akan datang,” ujar Basit.

Abdul Basit juga menjelaskan bahwa Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif (PAUD HI) merupakan kunci keberhasilan pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) sejak usia dini. Hal ini sesuai dengan Peraturan Presiden No. 60 tahun 2013 tentang Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif.

“Untuk itu, saya berharap dengan mengikuti ngaji kurikulum ini, nantinya seluruh RA dapat melaksanakan Penguatan PAUD HI dalam rangka pemenuhan layanan esensial anak, yaitu layanan pendidikan, kesehatan, gizi, perawatan, pengasuhan, perlindungan dan kesejahteraan,” jelas Basit lebih lanjut.

Transisi PAUD/RA ke SD/MI Kelas Awal yang Menyenangkan
Tema kedua dalam Ngaji Kurikulum Episode 3 adalah Penguatan Transisi PAUD/RA ke SD/MI Kelas Awal yang menyenangkan. Gerakan ini merupakan upaya bersama untuk memastikan pemenuhan hak dan kemampuan fondasi anak usia dini dari manapun titik berangkat mereka.

“Ada 6 kemampuan fondasi anak yang perlu dibangun, yaitu: mengenal nilai agama dan budi pekerti, kemampuan sosial dan bahasa untuk berinteraksi, kematangan emosi untuk berkegiatan di lingkungan belajar, kematangan koginitif untuk kesiapan belajar (seperti kepemilikan dasar literasi dan numerasi), pengembangan kemampuan motorik dan perawatan diri, dan pemaknaan terhadap belajar yang positif,” terang mantan Kepala MAN IC Serpong ini.

Ia juga menambahkan bahwa kemampuan dasar tersebut dapat dilanjutkan dan diperoleh anak sampai dengan kelas 2 MI. Untuk mendukung gerakan transisi PAUD SD yang menyenangkan, Kemenag telah membuat Surat Edaran Nomor 4 tahun 2024.

Sinergi Kemenag dan Kemendikbudristek
Pada kesempatan ini, Abdul Basit mengucapkan terima kasih kepada narasumber dari Direktorat PAUD Kemendikbudristek yang telah berbagi program pada Direktorat PAUD kepada para Kepala Madrasah, Guru, dan Pengawas RA dan MI.

“Saya berharap Kemenag dan Kemendikbudristek selalu bersinergi untuk program pendidikan di Indonesia untuk mewujudkan generasi emas di masa yang akan datang,” harap Basit.

Kegiatan Ngaji Kurikulum Episode 3 ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan kompetensi para Kepala dan Guru RA serta para Kepala dan Guru MI dalam melaksanakan program PAUD HI dan Transisi PAUD/RA ke SD/MI Kelas Awal yang menyenangkan, sehingga dapat mewujudkan generasi emas yang unggul di masa depan.


Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah