Najelaa Shihab Sebut Madrasah Wadah Siapkan Generasi Emas dengan Empati dan Kritis

Rabu, 19 Maret 2025 18:25 WIB
Pendis

Praktisi pendidikan Indonesia, Najelaa Shihab

Jakarta (Kemenag) --- Praktisi pendidikan Indonesia, Najelaa Shihab menegaskan bahwa esensi belajar bukan sekadar memahami sesuatu, tetapi menjalin hubungan. Hal ini ia sampaikan dalam NGOPI (Ngobrolin Pendidikan Islam) Bareng Raffi Ahmad dengan tema "Kurikulum Berbasis Cinta, Siapkan Generasi Emas!" di Asrama Haji Pondok Gede pada Rabu (19/3/2025).

"Belajar itu menjalin hubungan. Tidak ada proses pendidikan tanpa hubungan—dengan guru, dengan ilmu, bahkan dengan Tuhan," ujar Najelaa. Ia menekankan bahwa pendidikan yang bermakna tidak hanya sekadar menghafal, melainkan membangun keterikatan emosional dan intelektual dengan apa yang dipelajari.

Najelaa juga mengapresiasi konsep kurikulum berbasis cinta yang diterapkan oleh Kementerian Agama. Menurutnya, cinta dalam pendidikan akan mempererat hubungan antara guru dan murid, menjadikan guru sebagai sosok yang dicintai, bukan sekadar pengajar. "Kalau guru bisa menjadi idola dan dicintai muridnya, maka proses belajar akan lebih menyenangkan," tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Najelaa menyoroti peran madrasah dalam sistem pendidikan nasional. Berangkat dari pengalamannya yang pernah menempuh pendidikan di madrasah dan sekolah umum, ia menilai bahwa madrasah memiliki keunggulan tersendiri.

“Banyak yang salah paham, mengira anak madrasah hanya unggul dalam menghafal. Padahal, data menunjukkan bahwa murid dengan pendidikan berbasis agama lebih unggul dalam berpikir kritis dan memiliki empati yang tinggi,” ungkapnya.

Ia menjelaskan bahwa pemikiran kritis dan empati adalah dua keterampilan utama yang membedakan lulusan madrasah dengan lulusan pendidikan umum. “Empati menunjukkan pemahaman kita terhadap masyarakat, kemampuan mengelola emosi, dan kesadaran terhadap lingkungan sekitar. Ini yang menjadikan lulusan madrasah lebih siap menghadapi dunia kerja,” katanya.

Najelaa juga optimistis bahwa relevansi madrasah di masa depan akan semakin meningkat. “Tren dunia saat ini justru menunjukkan meningkatnya kebutuhan akan pendidikan berbasis nilai dan spiritualitas. Orang semakin mencari makna dalam hidupnya, dan madrasah menyediakan itu,” tegasnya.

Ia pun mengajak para siswa madrasah untuk bangga dengan pendidikan yang mereka jalani. “Madrasah bukan pilihan terakhir, tapi pilihan utama. Karena di madrasah, sukses tidak hanya diukur dari selembar ijazah, tapi juga dari karakter dan kebermanfaatan bagi masyarakat,” pungkasnya.


Bagikan:







Pendis
EMIS

GERBANG DATA PENDIDIKAN KEMENTERIAN AGAMA

Pendis
PPG Daljab Kemenag

Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan Kemenag RI

Pendis
SPAN PTKIN 2025

Penerimaan Mahasiswa Baru PTKIN 2025

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pendis
SIMPATIKA

Portal Layanan SIMPATIKA KEMENAG

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan