Posisi Strategis PAI dalam Pembentukan Karakter Bangsa

Kamis, 22 Desember 2016 20:56 WIB
Pendis

Posisi Strategis PAI dalam Pembentukan Karakter Bangsa

Tangerang (Pendis) - Pendidikan Agama Islam (PAI) menjadi pilar penting dalam pembentukan karakter religius generasi bangsa. Dalam hal ini, Direktorat Pendidikan Agama Islam (Dit. PAI) pada tahun 2017 tetap berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu PAI. Sentuhan PAI dalam konteks pembentukan karakter sangat kuat dan strategis. PAI yang berisikan nilai normatif dan sosiologis mendapat porsi yang kuat dalam pembangunan nasional. Kementerian Agama sebagai salah satu instansi pemerintah, berdasarkan PP 55 tahun 2007 tentang Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan, memiliki posisi strategis dalam meningkatkan mutu pendidikan karakter bangsa, yang dalam hal ini dilaksanakan oleh Dit. PAI, di bawah naungan Ditjen Pendidikan Islam.

Pada kegiatan Peningkatan Kompetensi Tenaga Pendidik dan Kependidikan SMP yang dilaksanakan di Tangerang (21 s/d. 24 Desember 2016), Kasubdit PAI pada SMP, Dr. Nifasri, M.Pd, menyatakan bahwa PAI ke depan harus lebih berkualitas daripada tahun sebelumnya. Hal ini menunjukkan sebuah progresifitas dalam peningkatan mutu. "Guru dan pengawas PAI merupakan pilar pokoknya," tutur Nifasri.

Dalam paparannya, Nifasri menuturkan terdapat beberapa program penguatan mutu yang dapat dikembangkan. Program yang dikembangkan tersebut diantaranya adalah peningkatan mutu guru PAI dan pengawas PAI, penguatan regulasi, peningkatan sumber belajar PAI, juga pemantapan penguasaan guru terhadap kurikulum. Semua program ini menurutnya bermuara pada terciptanya kualitas lulusan PAI yang handal, terutama dalam karakter bangsa.

Nifasri menguatkan bahwa, "Salah satu aspek tujuan dalam pendidikan nasional adalah pencapaian iman dan takwa. Dua kata ini sangat bersentuhan dengan PAI. Iman dan takwa harus menjadi inti dalam pencapaian tujuan nasional, selain cerdas, kreatif, mandiri, dan aspek tujuan lainnya". Dalam hal lain, PAI sudah menjadi "ikon" bagi seluruh peserta didik di Indonesia dengan berbagai perbedaan individual yang muncul. PAI sudah menjadi milik masyarakat Indonesia dalam konteks asumsi yang kuat dalam pembentukan religiusitas. Kebijakan mengenai PAI hendaknya tetap diperhatikan bahkan dikembangkan, karena ia sangat urgent dalam pembentukan karakter bangsa yang religius. (Rudi AS/ozi/dod)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah