TBTQ Dikembangkan Dengan Inovasi

Senin, 28 Mei 2018 14:25 WIB
Pendis

TBTQ Dikembangkan Dengan Inovasi

Pontianak (Pendis) - Kegiatan Tuntas Baca Tulis Al Qur`an (TBTQ) Angkatan 2 diselenggarakan Subdit Pendidikan Agama Islam (PAI) pada SD/SDLB di Pontianak, Kalimantan Barat tanggal 23 s/d 25 Mei 2018 lalu. Kepala Bidang Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (Kabid PAKIS) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat, Wildan berkenan membuka acara secara resmi di depan 45 peserta kegiatan yang merupakan perwakilan dari provinsi-provinsi di Kalimantan.

Dalam sambutannya Wildan mengatakan bahwa orientasi kegiatan TBTQ sebenarnya ada 3, yakni membaca, menghafal dan mengamalkan. "Agar efektif TBTQ harus diikuti siswa dengan cara dimengerti dan tuntas," ujarnya.

Sementara itu Direktur PAI, Imam Syafe`i menegaskan bahwa TBTQ di daerah harus dikembangkan dengan inovasi sesuai daerah masing-masing. Inovasi yang dimaksud lebih pada pengembangan metode baca tulis Al Qur`an yang mudah dipakai dan bisa diterapkan siswa dalam kesehariannya.

Untuk diketahui, metode TBTQ yang umum digunakan para guru PAI di sekolah terutama di Kalimantan adalah metode Iqro dan Qiroati. Melalui kegiatan di atas, Direktorat PAI memperkenalkan Metode Bagdadi yang sebenarnya merupakan metode tertua di tanah air yang dulu sering dikenal dengan sebutan metode turutan. Pemateri metode ini adalah Moh. Bukhori dan Qomarudin dari Tim Bagdadi, PTIQ Jakarta.

Imam menambahkan terkait kebijakan Direktorat PAI selain TBTQ yang urgen adalah Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PPKB). Menurutnya, semua guru PAI harus terus belajar mengenai hal-hal baru di lapangan yaitu masalah-masalah kekinian yang harus selalu terupdate setiap saat. Ia juga menyarankan bahwa para guru harus punya kegiatan kepeloporan di masyarakat. (wikan/dod) (foto: aan danial)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah