Kemenag Dukung Penuh UIN Ar-Raniry Menuju World Class University

Kamis, 8 Mei 2025 13:41 WIB
Pendis

Banda Aceh (Kemenag) – Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh dinilai memiliki fondasi kokoh untuk menjadi bagian dari universitas kelas dunia atau World Class University Penilaian ini disampaikan Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI, M. Arskal Salim, saat memberikan kuliah umum bertema “Penguatan Kelembagaan Menuju World University Ranking (WUR)” di ruang rapat Rektorat UIN Ar-Raniry, Rabu (7/5/2025).

Dilansir https://aceh.tribunnews.com/, Arskal mengapresiasi berbagai lompatan kemajuan yang telah dicapai UIN Ar-Raniry dalam kurun waktu tiga tahun terakhir. Mulai dari akreditasi unggul, peningkatan jumlah guru besar, hingga melonjaknya jumlah publikasi ilmiah bereputasi internasional.

“Capaian luar biasa di bidang jurnal ilmiah, khususnya yang terindeks Scopus, menjadi modal penting bagi UIN Ar-Raniry untuk masuk dalam Proyek Strategis Nasional,” ujarnya.

Pemerintah melalui Peraturan Presiden Nomor 12 Tahun 2025 telah menetapkan UIN Ar-Raniry sebagai salah satu Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) yang dipersiapkan menuju World Class Islamic University. Salah satu langkah konkret yang sedang dijajaki adalah pendirian Fakultas Kedokteran.

“Tanda-tandanya sudah sangat jelas. UIN Ar-Raniry ini on the track. Tinggal bagaimana kita bersama-sama mendorong akselerasinya,” tegas Prof. Arskal.

Ia juga menegaskan bahwa Direktorat Jenderal Pendidikan Islam saat ini tengah fokus pada transformasi layanan pendidikan tinggi Islam, mencakup penguatan SDM, peningkatan infrastruktur, tata kelola yang efisien, serta reformasi pendanaan.

“Mahasiswa yang kita siapkan hari ini adalah Gen Z untuk jenjang S1 dan generasi milenial untuk jenjang S2. Mereka inilah penentu arah masa depan pendidikan. Maka pendidikan agama harus berdampak luas, tidak hanya dalam hal spiritualitas, tapi juga sosial kemasyarakatan,” imbuhnya.

Rektor UIN Ar-Raniry, Mujiburrahman, menyambut baik dukungan Kementerian Agama. Ia menegaskan bahwa kampus yang dipimpinnya memiliki komitmen kuat dalam mempercepat transformasi menuju WCU. Salah satu buktinya, UIN Ar-Raniry berhasil menempati peringkat pertama PTKIN terbaik nasional versi Scimago Institutions Rankings (SIR) 2025.

“Capaian ini menjadi penegas bahwa kampus kita siap bersaing secara global. Tapi tentu saja kami masih membutuhkan dukungan dari Kementerian Agama, termasuk pembangunan pagar Kampus II, gedung SBSN tahun 2026, dan fasilitas tambahan melalui program PHLN 2027–2029,” ujar Prof. Mujiburrahman.

Acara tersebut dihadiri oleh jajaran pimpinan universitas dan fakultas, serta tim World University Ranking (WUR) UIN Ar-Raniry. Pertemuan ini menjadi momentum penting untuk menyamakan visi dan strategi dalam mewujudkan kampus Islam unggul yang mendunia.


Bagikan:







Pendis
EMIS

GERBANG DATA PENDIDIKAN KEMENTERIAN AGAMA

Pendis
PPG Daljab Kemenag

Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan Kemenag RI

Pendis
UM-PTKIN 2025

Penerimaan Mahasiswa Baru PTKIN 2025

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pendis
SIMPATIKA

Portal Layanan SIMPATIKA KEMENAG

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan