Lantik Pejabat Administrasi dan Akademik, Rektor UIN Gus Dur Minta Tingkatkan Kerjasama Tim

Selasa, 16 Mei 2023 08:32 WIB
Pendis

Rektor UIN Gus Dur saat memberikan amanat di pelantikanpejabat administrasi dan akademik

Pekalongan (Pendis) – Rektor UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan Prof. Dr. H. Zaenal Mustakim, M.Ag., lantik sejumlah pejabat administasi dan pejabat pelaksana akademik pada Senin, 05 Mei 2023 di Auditorium Kampus I, Panjang, Kota Pekalongan.

Menurut Prof. Zaenal, rotasi merupakan hal biasa di sebuah instansi. “Ini adalah hal biasa dan yang rotasi dimaksudkan untuk penyegaran di UIN Gus Dur,” ucapnya. “Penentuan promosi pejabat administrator adalah kewenangan dari Kementerian Agama langsung,” tambahnya.

Dalam amanatnya, Prof. Zaenal mengatakan jabatan adalah takdir yang harus dikerjakan dengan sebaik mungkin. “Dalam terminologi hidup, karma itu takdir dan harus diimbangi dengan dharma atau kewajiban,” terangnya. Prof. Zaenal meminta para pejabat yang baru yang dilantik untuk melaksanakan tugas sesuai dengan fungsinya.

Pelantikan ini turut di hadiri oleh Kepala Biro AUAK, para Wakil Rektor, Dekan, dan pimpinan unit di lingkungan UIN Gus Dur. Prof. Zaenal menyampaikan ucapan selamat untuk pejabat yang baru dilantik, baik yang promosi ataupun yang dirotasi.

Lebih lanjut, Prof. Zaenal menuturkan salah satu hal terpenting dalam konsep team work adalah komunikasi. “Kita harus faham pola komunikasi sehingga menjadi nyaman dalam bekerja, terkadang tujuan kita baik tapi komunikasi kita buruk juga bisa menimbulkan masalah,” jelasnya.

Di penghujung amanatnya, Prof. Zaenal berpesan untuk senantiasa menjaga amanah serta bekerja sesuai dengan tugas dan fungsi dengan sebaik mungkin. “Berikan dunia ini kebaikan, kebaikan akan kembali lagi ke diri kita. Mari kita bangun UIN Gus Dur agar bisa setara bahkan melebihi UIN yang lain,” pungkasnya.

Adapun pejabat administrator yang dilantik, yakni:
1. Saiful Anam, S.Ag., M.A sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan;
2. Hj. Ida Isnawati, S.E., M.S.I. sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan;
3. Muhtar Ali Ahmadi, S.Ag., sebagai Kapala Bagian Umum dan Akademik Biro Umum, Akademik, Perencanaan dan Keuangan Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan;
5. Edy Zubaedi, S.Ag., M.A.P. sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan;
7. Arif Rachman, S.Ag., sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

Pejabat administrasi pengawas, yakni:
1. Yayuk Sri Rahayu, S.E., sebagai Kepala Subbagian Layanan, Biro Umum, Akademik, Perencanaan dan Keuangan Akademik Universitas Islam Negeri  K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan;
2. Dhimas Ilham Sejati, S.E., sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha, Perlengkapan dan Rumah Tangga, Biro Umum, Akademik, Perencanaan dan Keuangan Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan;
3. H. Abd. Manan S.H., sebagai Kapala Subbagian Tata Usaha Pascasarjana Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

Pejabat pelaksana akademik, yakni:
1. Dr. Ahmad Ta'rifin, M.A., sebagai Ketua Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan;
2. Umi Mahmudah, M. Sc., Ph.D., sebagai Ketua Program Studi Magister Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Pascasarjana;
3. Dr.M. Ali Ghufron, M.Pd., sebagai Sekretaris Program Studi Magister Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Pascasarjana;
4. Muhammad Hufron, M.S.I., sebagai Sekretaris Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Arab Pascasarjana;
5. Abdul Mukhlis, M.Pd., Ketua Program Studi Tadris Bahasa Indonesia Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan.


Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah