UNZAH Genggong Teguhkan Komitmen Peningkatan Mutu Era Digital dan Bonus Demografi

Sabtu, 19 April 2025 06:44 WIB
Pendis

Dirjen Pendidikan Islam Amien Suyitno  pada kegiatan Kuliah Pakar di Universitas Islam Zainul Hasan (UNZAH) Genggong Probolinggo, Jumat (18/04/2025).

Probolinggo (Pendis) — Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI, Amien Suyitno menyoroti tantangan yang dihadapi dunia pendidikan tinggi dewasa ini. Ia menegaskan pentingnya transformasi program studi (prodi) keagamaan dalam menghadapi tantangan global dan dinamika era society 5.0. Menurutnya, dunia pendidikan tinggi kini berada dalam pusaran kompetisi yang menuntut kesiapan, profesionalisme, dan inovasi berkelanjutan.

“Hidup itu kompetitif, dan dunia akademik pun tidak terkecuali. Kita harus siap bersaing dengan sehat dan profesional, kompetisi adalah keniscayaan, termasuk di ranah akademik.” ungkap Amien Suyitno  pada kegiatan Kuliah Pakar di Universitas Islam Zainul Hasan (UNZAH) Genggong Probolinggo, Jumat (18/04/2025).

Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya penguatan sumber daya manusia sebagai bekal menghadapi bonus demografi 2045, termasuk juga penguatan program studi dalam rangka peningkatan mutu lembaga pendidikan.  

Dirjen Amien Suyitno mengatakan bahwa dibutuhkan  pendekatan human research sebagai strategi membentuk SDM unggul yang tak hanya berilmu, tetapi juga tangguh secara mental dan spiritual. Jika tidak disiapkan sejak dini, menurutnya, kelompok produktif justru dapat menjadi beban bagi negara, tambahnya.

Terkait perkembangan teknologi, Suyitno menggarisbawahi urgensi kampus-kampus Islam untuk melek digital. Ia menegaskan bahwa era kecerdasan buatan (AI) dan transformasi digital tak bisa dihindari, dan harus dihadapi dengan kesiapan dan kreativitas.

“Kita tidak bisa menolak digitalisasi. Tantangannya adalah bagaimana prodi kita bisa adaptif dan kreatif memanfaatkannya secara bijak,” tegasnya.

Dirjen  mengajak civitas akademika untuk membangun kajian akademik yang responsif terhadap konteks sosial. “Orang kampus harus peka. Akademisi tidak boleh hidup dalam menara gading. Ilmu harus menyentuh realitas masyarakat,” pesannya.

Rektor UNZAH, Abdul Aziz Wahab dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas kehadiran Dirjen Pendidikan Islam di Kampus UNZAH.  Ia menilai momentum ini sebagai peluang berharga untuk memperkuat fondasi akademik dan manajerial di lingkungan kampus. “Kuliah pakar ini bukan sekadar forum ilmiah, tetapi juga inspirasi besar bagi kami semua dalam menguatkan arah dan kualitas pengembangan prodi di UNZAH,” tuturnya.


Tags:

Kampus

Bagikan:







Pendis
EMIS

GERBANG DATA PENDIDIKAN KEMENTERIAN AGAMA

Pendis
PPG Daljab Kemenag

Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan Kemenag RI

Pendis
SPAN PTKIN 2025

Penerimaan Mahasiswa Baru PTKIN 2025

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pendis
SIMPATIKA

Portal Layanan SIMPATIKA KEMENAG

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan