Guru MAN Barito Selatan Sabet Rekor MURI di Ajang Syair Internasional

Minggu, 14 Mei 2023 19:45 WIB
Pendis

Guru MAN Barito Selatan Sabet Rekor MURI di Ajang Syair Internasiona

Buntok (Pendis) Salah satu guru dari Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Barito Selatan Plus Keterampilan, berhasil kembali meraih penghargaan bergengsi dalam dunia sastra internasional. Ia terpilih sebagai salah satu penulis dalam Antologi Syair Internasional, sebuah kumpulan karya sastra yang menggambarkan kekayaan budaya dan keindahan sastra global.

Dalam suatu pernyataan, Nani Prihartini merupakan seorang penulis yang memiliki bakat luar biasa dalam menulis puisi. Kabar keberhasilannya menjadi bagian dari Antologi Syair Internasional diterima dengan rasa syukur dan kebahagiaan yang tak terhingga.

"Saya sangat bersyukur dan terharu dapat menjadi bagian dari Antologi Syair Internasional. Kehadiran karya-karya kita di tingkat global memberikan pengakuan kepada keberagaman budaya dan kekayaan bahasa di Indonesia." tuturnya.

Ia menyebutkan, prestasi gemilang yang diperolehnya mendapat perhatian dari Museum Rekor Indonesia (MURI), secara resmi akan masuk dalam catatan MURI sebagai guru yang berhasil meraih penghargaan dalam dunia sastra Internasional. 

"Penghargaan ini bukan hanya milik saya pribadi, tetapi juga merupakan hasil kerja keras dan dukungan yang luar biasa dari kolega, dan pihak sekolah. Saya berterima kasih kepada semua yang telah mendukung dan memotivasi saya dalam mengejar impian ini." ucap Nani.

Sementara itu, Kepala MAN Barito Selatan Plus Ketarmpilan, Sutarwi turut berbahagia atas pencapaian guru binaannya. Ia mengatakan bangga atas prestasi yang diperoleh sebagai inspirasi dan semangat terhadap madrasah yang dibinanya.

"Keberhasilannya ini juga menjadi motivasi bagi seluruh guru dan siswa untuk terus berkarya dan mengangkat nama baik sekolah," ujar Sutarwi.

Dalam pernyataannya, Kepmad juga menyebutkan bahwa dengan kerja keras, dedikasi, dan semangat, siapapun dapat mencapai prestasi yang luar biasa dalam meniti perjalanan karirnya.

"Kami berharap prestasi ini menjadi tonggak baru dalam mengangkat potensi dan bakat siswa-siswa di madrasah dan dapat meraih prestasi yang luar biasa di berbagai bidang,"

Penghargaan yang diterima Nani Prihartini tidak hanya mengharumkan nama sekolah, tetapi juga menjadi inspirasi bagi generasi muda Indonesia untuk mengembangkan minat dan bakat dalam bidang sastra. Diharapkan prestasi gemilang ini mendorong semakin banyak penulis-penulis muda Indonesia untuk meraih pengakuan di tingkat Internasional.


Tags:

madrasah

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.