Empat Buku Teks PAI Pada Perguruan Tinggi Siap Diselesaikan Tahun Ini

Senin, 21 Oktober 2019 00:00 WIB
Pendis

Empat Buku Teks PAI Pada Perguruan Tinggi Siap Diselesaikan Tahun Ini

Bogor (Pendis) - Kementerian Agama melalui Direktorat Pendidikan Agama Islam (PAI) Direktorat Jenderal Pendidikan Islam menargetkan 4 (empat) buku teks PAI selesai tahun 2019. Empat buku tersebut terdiri dari 2 (dua) buku teks utama dan teks pendukung PAI pada Perguruan Tinggi Umum (PTU) untuk jenjang akademik dan 2 (dua) buku teks utama dan teks pendukung PAI pada PTU untuk jenjang vokasi.

Untuk mempercepat dan mensinkronkan tema-tema bahasan dalam buku tersebut dan menyelaraskan buku teks utama sesuai dengan capaian pembelajaran mata kuliah agama Islam, penulis dihadirkan. Penulis dihadirkan dalam kegiatan Workshop Penyusunan Sumber Belajar PAI pada PTU di Bogor 17 s.d. 19 Oktober 2019.

Direktorat PAI menerima usulan penulisan buku ajar PAI dari para dosen PAI pada PTU. Sejak diumumkan awal bulan Agustus hingga hari pelaksanaan sidang penilaian dan review buku teks buku PAI tersebut, jumlah usulan sudah mencapai 20 judul buku. "Jumlah ini sudah cukup banyak untuk jenis usulan buku teks, namun dalam rapat dan sidang penilaian, buku yang dinyatakan lolos dan layak ditindaklanjuti hanya sebanyak 10 judul," ujar Kasubdit PAI pada PTU Nurul Huda di Bogor, Sabtu (19/10).

Nurul Huda, mendorong agar para penulis mengolah bahan yang ada untuk menjadi buku utuh yang terdiri dari teks utama dan teks pendukung PAI. Menurutnya, masing-masing buku yang diusulkan memiliki kelebihan meski tidak seratus persen baik. "Draft tulisan yang diusulkan tersebut menjadi bahan utama dalam menyusun empat buku teks tersebut," kata Nurul Huda, yang juga menjadi leading sector penyusunan buku PAI pada PTU.

Dalam forum pertemuan para penulis tersebut, Direktur PAI, Rohmat Mulyana berpesan agar dalam penulisan buku Pendidikan agama Islam ini untuk memasukkan moderasi beragama. Selain itu, Rohmat berharap agar produk buku yang akan ditulis ini lebih baik dengan buku-buku yang telah beredar selama ini. "Harapan tersebut bukan tanpa alasan. Pelibatan para dosen PAI lintas perguruan tinggi dan lintas pulau akan menjadikan buku ini akan memiliki banyak kelebihan," ujar Rohmat .

Sementara itu, Sekretaris Ditjen Pendidikan Islam, Imam Safei, menyatakan bahwa membuat karya baru setidaknya memenuhi 3 (tiga) kriteria; lebih baik, lebih menarik dan memiliki perbedaan (distingtif). Pesan-pesan tersebut menjadi acuan dalam penyusunan dan penulisan tersebut.

Tahapan-tahapan hingga terbitnya buku teks PAI tersebut menurut, Kasi Bina Akademik PAI pada PTU, Anis Masykhur, diawali dengan pengumpulan naskah, perumusan dan penyusunan tema-tema bahasan, penyelarasan dan editing, proofing, dan terakhir desain dan lay out. "Kami targetkan, akhir tahun ini dummy buku teks utama dan buku teks pendukung PAI pada PTU dapat diselesaikan," ujarnya. (n15/ M Yani)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah