Sentuh Siswa, Direktorat PAI Gerakkan Rohis Religius Moderat

Senin, 6 November 2023 08:39 WIB
Pendis

Rohis sebagai organisasi sayap dari OSIS memperkuat karakter peserta didik.

Bogor (Pendis) --- Kerohanian Islam (Rohis) sebagai organisasi sayap dari Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) memiliki fungsi yang sangat vital dalam upaya memperkuat karakter peserta didik di jenjang SMA/SMALB/SMK. Rohis bukan sekedar bagian dari OSIS yang hanya mengembangkan seni, budaya, dan kreativitas siswa. Akan tetapi lebih dari itu semua, mampu membentuk siswa-siswi yang religius dan moderat di dalam olah rasa hati, olah pikir, dan olah tindakan yang mampu menjadi suri tauladan bagi seluruh anggota keluarga besar sekolah serta masyarakat luas.

Dalam konteks upaya menggerakkan Kerohanian Islam menjadi organisasi yang religius dan moderat, maka Direktorat Pendidikan Agama Islam (PAI) melalui Subdit PAI pada SMA/SMALB/SMK melalui kegiatan Penguatan Rohis dalam Mendukung Implementasi Moderasi Beragama di Bogor, 30 Oktober sampai 01 November 2023 mengundang berbagai pakar pendidikan guna mencapai tujuan dimaksud.

Materi pertama, Bincang Asyik seputar Rohis oleh Sudarjat (Founder Direktur Al-Haya Center) dalam giat Penguatan Rohis dalam Mendukung Implementasi Moderasi Beragama mengatakan bahwa dalam mengembangkan siswa-siswi yang tergabung dalam Rohis mesti disentuh dulu hatinya, baru kemudian pikiran dan perbuatannya. "Ada proses aktivasi, koneksi, dan afirmasi yang dapat dilakukan oleh guru PAI pembina Rohis di sekolah untuk mengembangkan Rohis menjadi organisasi yang bermental religious dan moderat," ujarnya. 

Tujuan giat untuk menjadikan Rohis sebagai inspirator generasi yang mencintai Indonesia yang majemuk dan bernafaskan perjuangan pahlawan bangsa. "Sekarang saya tanya, apa saja tantangan anak muda Indonesia di masa depan?. Apakah globalisasi, kerusakan alam, krisis pangan, kedaulatan negara atau dekadensi moral. Atau justru seluruhnya?. Dengan mengamati varian problema tersebut, sudah seharusnya generasi muda tertantang untuk menemukan jawaban terbaik, bukan dengan memperkeruh kondisi degradasi," terang Sudarjat di Bogor (31/10/2023).

Dilanjutkan oleh Mustahdi (Tim Pengembang PPKB GPAI) dalam materinya Pentingnya Membangun Rohis melalui Learning Organization, menjelaskan cara merawat sebuah organisasi ada lima langkah terbaik yakni, pertama, berpikir sistemik (system thinking), keahlian pribadi (personal mastery), mental model (model mental), berbagi visi (shared vision), pembelajaran kelompok (team learning). "Organisasi itu bagaikan pohon, akan menjadi subur dan berkembang bahkan menghasilkan buah jika dirawat dengan baik. Begitu pula Rohis, disiplin dalam menerapkan lima langkah terbaik untuk mengembangkan sebuah organisasi," ujar Mustahdi.

Senada dengan Sudarjat dan Mustahdi, Budi Bagus Prasetyo selaku Founder Rhythm of Empowerment (ROE) menekankan bahwa setiap diri manusia adalah unik dan memiliki peran masing-masing yang mampu melejit sesuai potensi, "ada yang namanya timbre dalam tubuh kita, dimana fungsinya adalah menjalankan fungsi kita sebagai manusia yang berbeda dan spesial. Setiap kita jika mampu berkolaborasi maka akan menghasilkan keindahan. Begitu juga dengan kehidupan sosial dimana siswa Rohis mampu bertoleransi sekaligus spiritualnya kuat maka akan menjadi pelopor harmoni, sebagaimana musik terbentuk dari beragam nada yang sinkron dalam aransemen."

Dalam keseharian, sejatinya berbagai praktik baik telah dilakukan oleh Rohis sebagai organisasi siswa SMA/SMALB/SMK yang religius dan moderat, sebagaimana dipaparkan oleh Hery Nugroho (GPAI Berprestasi Tingkat Nasional) memaparkan Inspirasi Manajemen Rohis SMA/SMK di Provinsi Jawa Tengah sebagai Best-Practices. Hery menekankan tiga hal penting yakni pengurus Rohis, program unggulan dan alasan mendasar Rohis hadir di sekolah.

"Dalam konteks pengembangan nilai keagamaan Islam di sekolah maka peran Rohis menjadi urgen karena di dalamnya terdapat berbagai prinsip dan pembiasaan nilai-nilai Islam rahmatan lil alamin, dimana siswa-siswi muslis dapat mengembangkan kajian keilmuan ke-Islaman sekaligus melatih kepekaan sosial, seni, kreativitas, plus moderasi beragama," tegasnya.

Hery juga mengingatkan Rohis agar senantias membina kerjasama dengan berbagai pihak seperti Kementerian Agama, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Dinas Pendidikan di daerah, kampus-kampus, pihak swasta, organisasi kemasyarakatan lainnya agar tercipta simbiosis yang saling menguatkan ekosistem ke-Islaman dan keagamaan di sekolah-sekolah di seluruh Indonesia. (Syam/Piki)


Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah