IAIN Kendari Siap Ikuti 13 Cabang Lomba Pesona PTKIN se-Indonesia

Pendis
Lily Ulvia Kontributor
Senin, 23 Mei 2022 09:52 WIB
Pendis

Pelatihan Peserta Musabaqah Tilawatil Qur'an

Kendari (Pendis)– Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari siap berpartisipasi mengikuti kegiatan Pekan Seni dan Olahraga Nasional (Pesona) Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) se Indonesia tahun 2022. Kegiatan ini akan digelar di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung, Jawa Barat pada bulan Juli mendatang. Sebanyak 62 PTKN akan mengikuti lomba kompetisi antar mahasiswa yang digelar dua tahunan tersebut.

Wakil Rektor III IAIN Kendari mengatakan, pihaknya telah menetapkan langkah-langkah persiapan dengan membentuk tim seleksi untuk 13 cabang lomba pada bidang Seni dan Olahraga.

Cabang lomba yang akan diikuti pada Bidang Seni antara lain Musabaqah Tilawatil Qur’an, Musabaqah Hifzhil Qur’an, Musabaqah Syarhil Qur’an, Cipta Lagu Islami, Puitisasi Terjemah AlQur’an dan Pop Solo Islami. Sedangkan pada bidang Olahraga antara lain Panjat Dinding, Bulu Tangkis, Tenis Meja dan Futsal.

Berdasarkan data bagian Akademik dan Kemahasiswaan, sebanyak 60 orang mahasiswa telah mendaftarkan diri untuk mengikuti tahapan seleksi. Pada umumnya pendaftar kegiatan Pesona ini merupakan mahasiswa yang memiliki prestasi pada bidang lomba yang diikuti.

 “Karena ini kompetisi nasional maka kami mewajibkan peserta untuk mengikuti pembinaan intensif agar peserta lebih siap menghadapi pesaingnya yang datang dari seluruh indonesia,” ujarnya.

Pihaknya telah menujuk pembina untuk melakukan monitoring terhadap pelatihan dan kesiapan peserta pada semua aspek terutama yang termasuk dalam kategori penilaian lomba.

“Target kita bisa boyong piala, tetapi yang lebih penting kegiatan ini menjadi wadah untuk mereka mengasah potensi diri, jiwa sprotifitas, menambah pengalaman serta memperluas jaringan pertemanan yang akan bermanfaat bagi masa depan mereka,” tambahnya.

Kegiatan Pesona di UIN Bandung merupakan kegiatan kompetisi perdana bidang seni dan olahraga antar mahasiswa PTKN se Indonesia semenjak pandemi Covid-19 melanda Indonesia. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Pendikan Tinggi Keagamaan Islam akan menggelar 22 cabang lomba yang akan memperebutkan 150 medali emas, perak dan perunggu.

Pesona merupakan transformasi dari kegiatan Pekan Ilmiah Olah Raga dan Seni dan Riset (PIONIR) yang terakhir kali diselenggarakan pada tahun 2019 di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Jawa Timur. Sedianya kegiatan Pesona akan digelar pada tahun 2021 namun tertunda karena tingginya kasus Covid-19.

Pelaksanaan lomba akan menerapkan metode blended daring dan luring dengan pengawasan protokol kesehatan yang ketat kepada semua pihak yang terlibat dalam event skala nasional tersebut. (liv)


Pendis

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah