Seleksi Akademik DELSMA Jadikan Pustakawan Profesional

Senin, 28 Agustus 2017 15:09 WIB
Pendis

Seleksi Akademik DELSMA Jadikan Pustakawan Profesional

Bogor (Pendis) - "Kementerian Agama terus mendorong seluruh PTKI untuk mengelola perpustakaan dengan professional. Di antaranya dengan program Development of Library System Management (DELSMA), yaitu pengiriman pustakawan PTKI ke luar negeri dalam rangka peningkatan mutu, kapabilitas, dan profesionalitas sehingga pelayanan yang diberikan berorientasi pada peningkatan mutu, relevansi, dan daya saing pendidikan," demikian disampaikan Kasubdit Ketenagaan Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (DIt. PTKI), Syafi`i dalam pembukaan kegiatan Seleksi Akademik DELSMA di Bogor, Rabu (24/08).

Seleksi akademik adalah lanjutan dari seleksi berkas yang dinyatakan memenuhi syarat. "Terdapat 26 orang yang lulus seleksi berkas dan saat ini akan mengikuti seleksi akademik. Seleksi dibagi menjadi dua sesi, tes tulis dan wawancara. ada 3 penilaian dari 3 pakar, yaitu academic librarianship, learningship for academic purposes dan english conversation," tabahnya.

Peserta kegiatan ini adalah calon peserta DELSMA 2017 yang sudah lulus seleksi berkas berjumlah 25 orang. Seleksi ini dibagi menjadi dua sesi, yaitu tes tertulis dan tes wawancara oleh tiga pakar pustakawan," tambahnya. Syafi`i menyampaikan pesan Dirjen tentang pentingnya peningkatan mutu pendidikan tinggi.

"Bapak Dirjen dalam pertemuan dengan para Direktur Pascasarjana pada waktu lalu memberikan tekanan terhadap mutu pendidikan tinggi. Beliau menyebutkan bahwa kajian Islamic studies di kampus luar negeri meskipun hanya sebagian kecil dari kajian yang ada tetapi perpustakaannya luar biasa bagus. Sedangkan di Indonesia meskipun banyak berdiri PTKIN yang memang fokus pada Islamic studies, namun perpustakaannya masih kalah jauh," tuturnya.

Ia melanjutkan, "seharusnya kampus PTKIN bisa menjadi pusat Islamic studies dunia, hal ini bisa terpenuhi apabila perpustakaannya lengkap. Dalam renstra pendidikan islam sudah mengarah supaya UIN terakreditasi A. Kita harus tingkatkan kualitas dosen dan pustakawan untuk menuju ke arah tersebut". Menurut Syafi`i, selain peningkatan kualitas perlu juga dipikirkan pemenuhan kebutuhan pustakawan di PTKI.

"Banyak kekurangan pustakawan di tiap PTKI. Pemenuhan pustakawan terkendala pada dua aspek, yaitu ketersediaan dan kompetensi. Kita sedang mencari jalan keluarnya, misalnya untuk ketersediaan pustakawan bisa dilakukan dengan memberikan pelatihan terhadap staf perpustakaan yang sudah ada dengan melakukan continuing development programme. Sedangkan untuk kompetensi pustakawan bisa dilakukan dengan melakukan pelatihan dan short course untuk pustakawan," pungkasnya. (ogie/dod)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah