Sukses jadi Tuan Rumah, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta juga Sabet Juara Umum OASE PTKI II

Sabtu, 17 Juni 2023 08:51 WIB
Pendis

Rektor UIN Jakarta menerima Tropi Juara Umum OASE II oleh Wamenag

Ciputat (Pendis) - Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta telah mensukseskan perhelatan Olimpiade Agama, Sains, dan Riset Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (OASE PTKI) II se-Indonesia sebagai tuan rumah. Tidak hanya itu, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta juga berhasil menyabet predikat juara umum pada OASE PTKI II ini. 

Saat ditemui, Rektor UIN Syarif Hidayatullah, Asep Saepudin Jahar mengungkapkan pemberian mandat menjadi tuan rumah OASE II ini hanya memakan waktu 2 bulan dengan segala persiapan yang dilakukan.

"Dari persiapan 2 bulan yang lalu yang memang sangat sempit ya, saya berterima kasih dan sangat puas walaupun itu sangat sempit waktunya, namun Alhamdulillah acara berjalan lancar," ungkap Asep di Ciputat pada Jum'at (16/06/2023).

Asep mengaku kontingen dan juga beberapa permasalahan dapat tertangani dengan baik. Menurutnya, semua peraihan ini karena kekompakan dukungan dari Kementerian Agama yang juga sangat kuat.

"Kami bergembira selesailah acara ini sesuai dengan yang saya harapkan," ujarnya.

Asep juga membeberkan bahwasannya peraihan predikat juara umum ini bukan semata-mata dengan persiapan yang mendadak hanya untuk OASE ini saja. Ia menyampaikan mahasiswanya memang sudah terbiasa ikut kompetisi dan olimpiade lain sebagainya.

"Jadi ketika lomba OASE II ini ada memang sudah siap," katanya.

Pesannya, dengan adanya OASE PTKI II ini, seluruh mahasiswa yang ada di Indonesia terdorong untuk meningkatkan pengetahuan, kolaborasi serta semangat karena OASE ini adalah bukan yang terakhir. Menurutnya, ada beberapa pencapaian yang UIN Syarif Hidayatullah belum bisa diraih dibandingkan dengan perguruan tinggi lainnya.

"Kami akan terus meningkatkan kemampuan kami dan terus menjalin sinergi serta kolaborasi," tukas Asep.

Harapannya, kedepan dengan adanya OASE II ini mahasiswa akan saling tarik menarik bertukar informasi dan ilmu pengetahuan dengan perguruan tinggi di daerah lain. Dengan berpesan ketika kembali ke daerahnya masing-masing agar selalu mempersiapkan dan bekerja bersama dalam bidang-bidang keahliannya.

"Sehingga prestasi ini bukan hanya di lingkungan PTKI juga dengan perguruan tinggi umum hingga taraf nasional," pungkasnya.
 


Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah