UIN Satu Tulungagung Laksanakan Wisuda ke-29 Secara Drive-Thru

Pendis
Ulil Abshor Kontributor
Selasa, 15 Februari 2022 17:23 WIB
Pendis

Prosesi Pemindahn Kucir Wisudawan oleh Rektor UIN SATU Tulungagung pada Wisuda ke-29 tanggal 15 Februari 2022

Tulungagung (Pendis)– Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung (UIN SATU Tulungagung) laksanakan wisuda ke-29 pada Selasa (15/02/2022). Mengingat masih dalam situasi pandemi Covid-19 maka wisuda kali ini masih digelar secara drive-thru dan online yang rencananya berlangsung selama tiga hari hingga Kamis (17/02/2022).

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Kelembagaan, Dr. H. Ahmad Muhtadi Anshor, M.Ag. dalam sambutannya melaporkan bahwa kegiatan wisuda ke-29 ini mendapat kehormatan mewisuda sebanyak 1.750 orang mahasiswa. Dengan rincian antara lain program sarjana atau S-1 sejumlah 1.629 mahasiswa, program magister atau S-2 sejumlah 113 mahasiswa dan program doktor atau S-3 sejumlah 8 mahasiswa.

“Pada hari pertama wisuda ke-29, 497 mahasiswa memilih drive-thru. Sementara sisanya mengikuti wisuda secara online,” lapor Wakil Rektor.

Sementara itu, Rektor UIN SATU Tulungagung, Prof. Dr. Maftukhin, M.Ag. dalam sambutannya menyampaikan bahwa di tengah masa pandemi kita tetap dapat mengadakan acara wisuda secara drive-thru, dan ini tentu menjadi bagian terpenting bagi masa depan anak-anak kita dan alumni.

“Apa yang saudara peroleh selama perkuliahan, baik itu S-1, S-2 maupun S-3 semoga apa yang didapatkan menjadi bagian terpenting, menjadi instrument penting di dalam Anda semua menentukan kehidupan saudara,” kata Rektor.

Pilihan-pilihan hidup, masih kata Rektor, tentu akan terpengaruh masa perkuliahan yang dijalani oleh para wisudawan. Kehidupan masa depan sudah terlihat betul saat dalam perkuliahan. Karena itu siapa yang menanam maka dia yang akan memanen. Ketika belajar serius tentu mereka akan memanen secara serius.

Selain itu Rektor juga meminta maaf kepada para wali mahasiswa bahwa beberapa tahun ini karena adanya pandemi maka perkuliahan dilakukan secara tidak sebagaimana masa-masa normal. Hasilnya tentu akan berbeda dengan masa-masa pandemi yang seluruh perkuliahan, seluruh pembelajaran dilakukan secara daring atau online.

“Semoga saja dengan secara online seperti itu tidak mengurangi makna perkuliahan secara langsung,” kata Rektor.

Di bagian lain Rektor menyampaikan bahwa di tahun 2022 ini kita baru saja beralih status atau bertransformasi secara institusional dari institut menjadi universitas. Dan universitas merupakan klaster tertinggi sebuah perguruan tinggi. Ada akademi, ada sekolah tinggi, ada institut dan ada universitas.

“Karena itu, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung secara institusional telah mengalami transformasi secara penuh pada tahun 2021 dan tahun 2022 adalah pertama kita menjadi universitas yang tentu saja ada banyak perubahan-perubahan,” kata Rektor.

Transformasi ini tidak hanya dimaknai metamorphosis pembajuan, namun juga harus diiringi dengan perubahan substansial di dalamnya. Ada transformasi secara akademik, sumber daya manusia, transformasi digital, dan juga transformasi-tranformasi yang membawa perguruan tinggi ini menjadi pilihan para orang tua yang menginginkan putra-putrinya menjadi kader-kader bangsa yang memiliki kontribusi bagi kemajuan bangsa.

Sebelum mengakhiri sambutannya, tak lupa Rektor UIN SATU Tulungagung mengucapkan selamat kepada para wisudawan yang telah berhasil menyelesaikan studinya. Ucapan terimakasih pun disampaikan oleh Rektor kepada para wali wisudawan yang telah mempercayakan putra-putrinya untuk dididik di UIN SATU Tulungagung.

Sebagai informasi, seperti sebelum-sebelumnya, wisuda drive thru ini masih juga diwarnai dengan hal-hal unik. Misalnya ada salah satu wisudawan yang naik mobil bak terbuka yang dihias dengan dekorasi sedemikian rupa. Selain itu ada juga yang naik mobil besar dengan memasang banner bertuliskan ucapan terimakasih atas penolakan dari seseorang yang membuatnya jatuh cinta hingga dia termotivasi yang akhirnya menjadi wisudawan terbaik. Selain itu salah seorang pelatih group marching band UIN SATU Tulungagung Derap Swara Sangkakala saat prosesi diiringi oleh group marching tersebut.

Tak mau kalah dengan peserta wisuda drive thru, hal unik juga dilakukan oleh seorang wisudawati peserta wisuda online, orang tua wali yang mendampinginya saat prosesi wisuda online didandani mirip dengan orang Arab lengkap dengan kostumnya, yang ulahnya mengundang tawa segenap yang hadir.

Acara Wisuda ke-29 UIN SATU Tulungagung ini selengkapnya dapat disaksikan di Channel Youtube SATU Televisi.


Pendis

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah