MTsN 1 Pati Ukir Sejarah! 12 Siswa Lolos SNPDB 2025 ke Madrasah Unggulan

Senin, 17 Maret 2025 11:34 WIB
Pendis

Siswa siswi MTsN 1 Pati saat mengikuti ujian

Pati (Kemenag) – Sebanyak 12 siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Pati berhasil lolos Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) 2025 dan diterima di Madrasah Aliyah unggulan. Mereka akan melanjutkan pendidikan di Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) dan Madrasah Aliyah Negeri Program Keagamaan (MAN PK), yang dikenal sebagai madrasah berprestasi di Indonesia.

Kepala MTsN 1 Pati, Wahyu Hidayat, menyampaikan rasa syukur atas capaian ini. Ia mengapresiasi kerja keras siswa, dukungan para guru, serta peran orang tua dalam mengantarkan mereka hingga berhasil menembus seleksi ketat SNPDB.

“Alhamdulillah, prestasi ini menjadi sejarah baru bagi MTsN 1 Pati. Selamat kepada para siswa yang telah diterima di madrasah unggulan. Terima kasih kepada seluruh guru atas pendampingan dan pembelajaran yang diberikan, serta orang tua yang selalu memberikan dukungan. Semoga keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi adik-adik kelas untuk terus berprestasi,” ungkapnya, Minggu (16/3/2025).

Berikut daftar siswa MTsN 1 Pati yang diterima di MAN IC dan MAN PK:

1.    MAN IC Serpong: Anjelita Nurli Ramadhina

2.    MAN IC Pekalongan: Hibban Fazada Barron, Faiz Rifqi Andika, Handi Ali Zuhdannaja, Talitha Anindiya Norine

3.    MAN IC Pasuruan: Diah Lurus Danar Ayuk, Azuan Zukhruful Husna

4.    MAN IC Palangkaraya: Bagus Sapto Aji

5.    MAN PK Surakarta: Ahmad Ahnaf Al Huda, Syauqi Naufal Furqoni

6.    MAN PK Yogyakarta: Muh. Rizki Ramadhan, Muh. Wafi

Selain di MAN IC dan MAN PK, para siswa juga diterima di MAN 2 Kudus, salah satu madrasah unggulan di Jawa Tengah.

Wakil Kepala Bagian Kesiswaan, Muhammadun, menuturkan bahwa perjuangan siswa tidaklah mudah.

“Seleksi SNPDB sangat kompetitif. Siswa tidak hanya harus unggul dalam akademik, tetapi juga memiliki mental yang kuat. Kami membekali mereka dengan bimbingan intensif serta latihan soal sesuai materi yang diujikan. Motivasi dari guru dan dukungan orang tua juga menjadi kunci keberhasilan mereka,” jelasnya.

Anjelita Nurli Ramadhina, salah satu siswa yang diterima di MAN IC Serpong, mengungkapkan rasa bahagianya setelah dinyatakan lolos seleksi.

“Alhamdulillah, ini adalah pencapaian yang luar biasa. Saya sangat bersyukur atas dukungan guru dan orang tua selama persiapan seleksi. MTsN 1 Pati sangat peduli terhadap siswanya, dan saya bangga menjadi bagian dari madrasah ini,” ujarnya.

SNPDB merupakan jalur seleksi nasional untuk masuk ke MAN Insan Cendekia dan MAN Program Keagamaan yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama. Madrasah-madrasah tersebut dikenal memiliki sistem pendidikan unggulan yang menggabungkan kurikulum sains dan keagamaan secara holistik.

 

Humas MTsN 1 Pati


Bagikan:







Pendis
EMIS

GERBANG DATA PENDIDIKAN KEMENTERIAN AGAMA

Pendis
PPG Daljab Kemenag

Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan Kemenag RI

Pendis
SPAN PTKIN 2025

Penerimaan Mahasiswa Baru PTKIN 2025

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pendis
SIMPATIKA

Portal Layanan SIMPATIKA KEMENAG

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan