Gorontalo (Pendis) - Direktur Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Dirjen Pendidikan Islam Kemenag RI, Moh. Isom melihat hasil karya para siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Gorontalo. Diantara hasil siswa MTsN 1 Gorontalo tersebut adalah buku karya siswa dan guru, Robotik hasil inovasi siswa yang mendapat gold medal di Taiwan serta beberapa lukisan serta sablon kaus karya siswa madrasah.
Saat diwawancarai oleh awak humas, Isom mengatakan madrasah saat ini sudah naik kelas dimana kualitasnya sudah berada diatas. Oleh karena itu, suatu hal yang tidak bisa di pungkiri, masyarakat sudah mempercayakan anaknya masuk di madrasah. Seiring dengan hal tersebut tentu perlu ditingkatkan sarana prasarana yang ada di madrasah.
"Madrasah saat ini sudah naik kelas dan tidak bisa di pungkiri, masyarakat sudah mempercayakan anaknya masuk di madrasah. Maka, madrasah perlu meningkatkan sarana prasarana yang ada," ujar Isom di Gorontalo, Selasa (15/11/2022).
Isom meminta kerjasama dari para tokoh yang ada di Gorontalo untuk memperjuangkan penambahan Madrasah di Gorontalo. Dengan begitu akan semakin tinggi antusias para orang tua untuk menyekolahkan anaknya di madrasah.
"Saat ini madrasah negeri yang ada hanya satu baik dari tingkat Ibtidaiyah hingga Aliyah, untuk itu saya mohon kerjasama dari semua pihak agar dapat menambah madrasah negeri di Gorontalo," pintanya.
"Sangat naif sekali kalau Gorontalo yang penduduknya mayoritas muslim namun untuk madrasah negerinya hanya satu," sambungnya.
Isom menegaskan, dengan keadaan ini, maka akan menjadi perhatian khusus dari Kemenag RI dan memprioritaskan Gorontalo agar ada penambahan madrasah negeri.
"Kami akan memberi perhatian khusus dan memprioritaskan penambahan madrasah di gorontalo agar tidak hanya satu madrasah negeri disetiap jenjangnya," kata Isom dengan tegas.
Dalam pengakuannya, Isom merasa terkesan atas antusias dan kepercayaan masyarakat terhadap madrasah.
"Tadinya saya tidak mengira peminat di madrasah sebanyak ini. Disamping peserta didiknya banyak karyanya juga yang keren dan sangat luar biasa. Setelah melihat semua sarana dan prasarana yang ada di madrasah ini, MTsN 1 Kota Gorontalo sangat baik dan semoga kedepan semakin ditingkatkan,” ungkap Isom dengan bangga.
Sementara itu Suharti Odja selaku Plh. Kepala sangat berterimakasih atas kunjungan Direktur KSKK Kemenag RI di MTsN 1 Gorotalo. Dirinya berharap kunjungan seperti ini bisa terus dilakukan ke madrasah lainnya yang ada di kota Gorontalo.
“Kunjungan dan dukungan dari pejabat Kemenag RI seperti ini dapat memotivasi madrasah untuk lebih berprestasi dan lebih baik lagi kedepan,” tukasnya.
Hadir mendampingi Direktur KSKK Madrasah, Kepala Kantor Wilayah Kemenag Gorontalo, Kabag TU Kanwil Kemenag Gorontalo, Kabid Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Gorontalo serta Kakankemenag Kota Gorontalo. (By)
Bagikan: