Pelatihan Tindak Lanjut Hasil AKMI, Strategi Tingkatkan kompetensi Literasi dan Karakter

Kamis, 24 Oktober 2024 21:10 WIB
Pendis

Pelatihan Tindak Lanjut Hasil AKMI, Strategi Tingkatkan kompetensi Literasi dan Karakter

Jakarta (Pendis) -- Kemenag melalui Direktorat KSKK Madrasah Ditjen Pendidikan Islam menggelar Pelatihan Tindak Lanjut Hasil AKMI untuk Madrasah dengan Capaian perlu Intervensi sebagai lanjutan dari Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) 2024. Hasil AKMI 2024 menjadi pijakan Kemenag dalam merancang program strategis peningkatan kualitas madrasah.

Direktur Kurikukum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Kementerian Agama, Mochamad Sidik Sisdiyanto menekankan bahwa Hasil AKMI 2024 telah memberikan gambaran yang jelas tentang capaian kompetensi siswa di madrasah kita. Sebagian besar madrasah menunjukkan perkembangan yang baik, namun ada juga yang perlu mendapat perhatian lebih, dalam meningkatkan kompetensi siswa. Oleh karena itu, pelatihan ini diselenggarakan khusus untuk madrasah-madrasah dengan capaian kompetensi yang masih perlu intervensi.

"AKMI memberikan kita data konkret terkait capaian kompetensi siswa. Tindak lanjut dari hasil ini menjadi kunci untuk peningkatan kualitas pendidikan madrasah ke depannya," ujar Sidik di Jakarta, Kamis (24/10/2024).

Sebagai tindak lanjut, kata Sidik, pihaknya memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan bahwa setiap siswa mendapatkan pendidikan yang berkualitas, sesuai dengan kebutuhan mereka. Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada para guru dan kepala madrasah tentang strategi-strategi tepat guna untuk meningkatkan kompetensi siswa, baik dalam kompetensi literasi maupun karakter. Tidak hanya tentang memahami data hasil AKMI, tetapi juga bagaimana menerapkannya dalam proses pembelajaran sehari-hari di madrasah.

“Merupakan hal yang sangatlah vital. Intervensi yang kita lakukan bukan hanya soal perbaikan capaian akademik, tetapi juga soal membangun kepercayaan diri siswa dan menumbuhkan minat mereka untuk terus belajar. Kita tidak hanya berfokus pada angka, tetapi juga pada perubahan perilaku dan pola pikir yang positif dalam belajar.ucap Sidik.

Ia berharap melalui pelatihan ini, akan dapat menjadi agen perubahan di madrasah masing-masing. Mari kita berkolaborasi, berdiskusi, dan berbagi pengalaman untuk mencari solusi terbaik. Bersama-sama, kita wujudkan madrasah yang lebih maju dan bermutu, sesuai dengan cita-cita kita untuk melahirkan generasi yang cerdas, berakhlak mulia, dan siap menghadapi tantangan zaman, tandasnya.


Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah