Jakarta (Pendis) -- Kemenag melalui Direktorat KSKK Madrasah Ditjen Pendidikan Islam menggelar Pelatihan Tindak Lanjut Hasil AKMI untuk Madrasah dengan Capaian perlu Intervensi sebagai lanjutan dari Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) 2024. Hasil AKMI 2024 menjadi pijakan Kemenag dalam merancang program strategis peningkatan kualitas madrasah.
Direktur Kurikukum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Kementerian Agama, Mochamad Sidik Sisdiyanto menekankan bahwa Hasil AKMI 2024 telah memberikan gambaran yang jelas tentang capaian kompetensi siswa di madrasah kita. Sebagian besar madrasah menunjukkan perkembangan yang baik, namun ada juga yang perlu mendapat perhatian lebih, dalam meningkatkan kompetensi siswa. Oleh karena itu, pelatihan ini diselenggarakan khusus untuk madrasah-madrasah dengan capaian kompetensi yang masih perlu intervensi.
"AKMI memberikan kita data konkret terkait capaian kompetensi siswa. Tindak lanjut dari hasil ini menjadi kunci untuk peningkatan kualitas pendidikan madrasah ke depannya," ujar Sidik di Jakarta, Kamis (24/10/2024).
Sebagai tindak lanjut, kata Sidik, pihaknya memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan bahwa setiap siswa mendapatkan pendidikan yang berkualitas, sesuai dengan kebutuhan mereka. Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada para guru dan kepala madrasah tentang strategi-strategi tepat guna untuk meningkatkan kompetensi siswa, baik dalam kompetensi literasi maupun karakter. Tidak hanya tentang memahami data hasil AKMI, tetapi juga bagaimana menerapkannya dalam proses pembelajaran sehari-hari di madrasah.
“Merupakan hal yang sangatlah vital. Intervensi yang kita lakukan bukan hanya soal perbaikan capaian akademik, tetapi juga soal membangun kepercayaan diri siswa dan menumbuhkan minat mereka untuk terus belajar. Kita tidak hanya berfokus pada angka, tetapi juga pada perubahan perilaku dan pola pikir yang positif dalam belajar.ucap Sidik.
Ia berharap melalui pelatihan ini, akan dapat menjadi agen perubahan di madrasah masing-masing. Mari kita berkolaborasi, berdiskusi, dan berbagi pengalaman untuk mencari solusi terbaik. Bersama-sama, kita wujudkan madrasah yang lebih maju dan bermutu, sesuai dengan cita-cita kita untuk melahirkan generasi yang cerdas, berakhlak mulia, dan siap menghadapi tantangan zaman, tandasnya.
Tags:
madrasah, AKMIBagikan: