Seminar Internasional Pesantren dalam Rangka Merespons Tantangan Global

Selasa, 21 November 2017 00:13 WIB
Pendis

Seminar Internasional Pesantren dalam Rangka Merespons Tantangan Global

Tangerang Selatan (Pendis) - Di tengah derasnya arus informasi dan globalisasi yang menyebabkan krisis identitas dan budaya bangsa Indonesia di kalangan akar rumput, Kementerian Agama menyelenggarakan lokakarya dan seminar internasional tentang studi pesantren (International Seminar on Pesantren Studies/ISPS) yang dilaksanakan selama tiga hari, yaitu Senin-Rabu (20-22/11) di ICE BSD City, Kota Tangerang Selatan. Seminar ini merupakan salah satu rangkaian agenda Pameran Pendidikan Islam Internasional (International Islamic Education Expo/IIEE) yang akan digelar sejak Selasa hingga Jumat (21-24/11) esok.

Ahmad Zayadi, selaku Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kementerian Agama, menjelaskan seminar ini diselenggarakan untuk memetakan tantangan global yang dihadapi pesantren dewasa ini. Selain itu, tujuan seminar diarahkan untuk mencari formulasi peran strategis di tengah arus teknologi informasi, pergeseran budaya, dan memperkuat kelembagaan pesantren dalam memperkokoh institusionalisasi pendidikan untuk mencerdaskan manusia Indonesia seutuhnya.

Seminar yang bertemakan, "Peran Pesantren dalam Menghadapi Tantangan Global: Upaya Memperkuat Tafaqquh Fiddin dan Membangun Peradaban Bangsa", akan menghadirkan pembicara dari berbagai bidang, baik yang berasal dari dalam maupun luar negeri. Antara lain, KH. Ahmad Mustofa Bisri (Pengasuh PP Roudlotut Tholibin, Rembang), Anwar Abbas (Ketua PP Muhammadiyah), KH. Masdar Farid Mas`udi (Ketua PBNU), Kamaruddin Amin (Direktur Jenderal Pendidikan Islam), Syekh Muhammad Hasan Hito (Direktur Pusat Studi Ilmu Keislaman Internasional), dan Syekh Salim Alwan (Mufti Darul Fatwa Australia). Selain itu, turut hadir Abd. A`la (Rektor UIN Sunan Ampel Surabaya), Amich Alhumami (Direktur Pendidikan Tinggi, IPTEK dan Kebudayaan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/BAPPENAS), dan Noor Achmad (Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI). [az/dod]


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah