Serpong (Pendis) - Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama, Kamaruddin Amin dalam sambutannya saat membuka acara Koordinasi Penyelenggaraan Ujian Sekolah Berstandar Nasional Pendidikan Agama Islam (USBN PAI) Angkatan 2 di Serpong, Banten, Kamis (29/11) mengatakan bahwa meski PAI hanya sebuah mata pelajaran namun memiliki peran sangat penting.
"PAI bertanggung terhadap religiusitas bangsa dan berpengaruh terhadap artikulasi dan refleksi keberagamaan," ungkapnya.
Ia juga mengingatkan beberapa tantangan pendidikan agama khususnya di era milenial, salah satunya adalah tantangan dunia digital. Tantangan besar lainnya yang harus dipikirkan yakni minimnya kemampuan menulis buku-buku agama.
Terkait USBN, Kamaruddin juga menjelaskan bahwa agama bukan hanya sebuah ilmu tapi agama lah yang bisa merubah kita, membangun karakter diri dan masyarakat.
Kegiatan yang diikuti oleh para kepala bidang maupun kepala seksi PAI di tiap-tiap provinsi ini menurut Ilham selaku Kepala Subdit PAI SD/SDLB bertujuan untuk mengkoordinasikan pelaksanaan USBN PAI di tingkat pejabat PAI di daerah agar memiliki keseragaman visi maupun langkah dalam penanganan USBN. (wikan/dod) (foto: aan danial)
Bagikan: