Pekanbaru (Pendis) - Perkemahan Wirakarya Perguruan Tinggi Keagamaan (PW PTK) Nasional ke-XIV Tahun 2018 akan digelar pada tanggal 3 s/d 10 Mei di UIN Sultan Syarif Kasim Riau. Kementerian Agama RI telah mengundang Pramuka Mahasiswa di 4 negara Asia Tenggara, seperti Thailand, Malaysia, Singapura, dan Brunai Darussalam.
Kepastian itu diungkapkan Thohirin Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UIN Riau saat Rapat Teknis PW PTK pada Selasa (09/04) di Pekanbaru, Riau.
Kurang lebih 1.350 Pramuka Pandega pada Gugus Depan yang berpangkalan pada 57 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN), 15 PTKIS, dan 2 Perguruan Tinggi Keagamaan Non Muslim.
Pada hari H-22 hari Pramuka Luar Negeri yang telah menyatakan kehadirannya adalah dari Malaysia. "Mahasiswa Pramuka Luar Negeri tersebut nantinya akan membaur menjadi satu sistem perkemahan di Bumi Perkemahan UIN Suska dan di 4 Home Stay untuk melakukan aktivitas pengabdian kepada masyarakat," tambah Thohirin.
Sebagaimana namanya, PW PTK Tingkat Nasional tidak saja diikuti oleh Pramuka Pandega yang beragama Islam, tetapi juga non muslim. "Melalui Perkemahan Wirakarya ini kita akan memperkuat dialog lintas iman (interfite dialoge) dan mengembangkan semangat kebangsaan," kata Syafriansyah Kasubdit Sarpras dan Kemahasiswaan Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Kementerian Agama.
Syafriansyah berharap PW PTK kali ini mampu memberikan nilai tambah pada penguatan nilai-nilai kebangsaan dan mengoptimalkan pengolahan sumber daya lokal tempat dimana perkemahan digelar.
Thohirin memaparkan bahwa kegiatan-kegiatan yang akan disajikan diantaranya adalah berbagai giat pramuka, pengembangan wawasan kebangsaan, penguatan kewirausahaan dari CEO Buka Lapak, Pengenalan Media Sosial untuk perubahan, Festival Kuliner Nusantara, Istighosah Kebangsaan dan tadabur alam di objek-objek wisata di Provinsi Riau.
Ruchman Basori Kasi Kemahasiswaan mengatakan PW PTK akan mengusung tema eco culture tourisme, agar para peserta mempunyai kepedulian pada persoalan lingkungan, peka budaya dan wisata untuk memperkuat pengembangan kewilayahan.
"Dalam giat bhakti para peserta akan didorong merintis potensi wisata lokal yang ada di daerah Riau yang dapat mengilhami Pemerintah Daerah untuk mengembangkannya," tambah Ruchman.
Saat ini para kontingen dari 57 PTKIN sedang mempersiapkan diri agar nantinya siap mengikuti dan berkontribusi secara maksimal dalam acara PW PTK. Direncanakan PW PTK akan dibuka secara resmi oleh Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin pada tanggal 3 Mei mendatang. (RB/dod)
Bagikan: