Kemenag Minta Kedepankan Dialog Daripada Demonstrasi

Jumat, 14 Desember 2018 23:10 WIB
Pendis

Kemenag Minta Kedepankan Dialog Daripada Demonstrasi

Samarinda (Pendis) - Di era revolusi industri yang penuh kompetisi seperti sekarang ini, tantangan mahasiswa dan alumni Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) sangat berat. Karenanya harus ada perubahan paradigmatik dalam gerakan mahasiswa.

Harapan itu disampaikan Ruchman Basori Kepala Seksi Kemahasiswaan dalam Dialog Publik "Menuju Masyarakat Kampus Kompetitif di Era Millenial" di IAIN Samarinda pada Rabu (13/12).

Aktivis Mahasiswa `98 ini menekankan perlunya para aktivis mahasiswa intra kampus untuk melakukan perubahan paradigma gerakan mahasiswa. "Pada era `98 relasi antara mahasiswa dan pemerintah adalah vis a vis negara, karena pada waktu itu negara terlalu represif dan hegemonik," katanya.

Sekarang ini kawan-kawan mantan aktivis yang dulu menggagas civil society, kata Ruchman sedang diberikan mandat memegang amanah di pemerintahan dan sektor-sektor publik. "Saya minta kepada kalian untuk tetap kritis menyoroti persoalan-persoalan kemasyarakatan dan kebangsaan yang terjadi di negeri ini, tetapi khusus masalah internal PTKI lebih mengedepankan pendekatan dialog," tegas Mantan Ketua I SEMA IAIN Walisongo ini.

Ruchman memaparkan banyak hal yang bisa dikritisi oleh gerakan mahasiswa, seperti upah buruh yang masih belum sesuai, dampak pembangunan yang meminggirkan masyarakat kecil, hak untuk memperoleh pendidikan dan kesehatan yang layak, masalah korupsi serta kedaulatan NKRI yang hari ini sedang mendapatkan ancaman serius.

Noor Thaibah Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Kerjasama dan Alumni IAIN Samarinda meminta kepada mahasiswa untuk menggunakan kesempatan bertemu dengan Kasi Kemahasiswaan Kemenag RI dengan baik. "Forum dialog publik ini menjadi sarana efektif mendiskusikan hal-hal strategis problem-problem kebangsaan dengan mantan aktivis `98 ini," katanya.

Thaibah juga menyampaikan bahwa sistem suksesi Ketua DEMA di IAIN Samarinda adalah sudah sesuai dengan SK Dirjen Pendidikan Islam Nomor 4961 Tahun 2016, yaitu sistem perwakilan.

Ficky Yosi Ketua DEMA IAIN Samarinda melaporkan bahwa kegiatan dialog publik merupakan rangkaian kegiatan purna bakti DEMA IAIN Samarinda. Selain itu digelar IAIN Festival Gold Generation dan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa (PKM).

"Pengembangan wawasan kepemimpinan dengan basis generasi millenial amat penting agar mahasiswa dapat berperan sebagai kekuatan pembangunan dan perubahan masyarakat," kata Yossi.

Kegiatan Dialog Publik diikuti oleh kurang lebih 150 orang aktivis mahasiswa dan peserta Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa Tahun 2018. Turut hadir dalam kegiatan itu Kasubbag Kemahasiswaan Wahyuddin, Ketua Senat Mahasiswa (SEMA), dan segenap fungsionaris DEMA, SEMA, UKK/UKK dan HMJ. (RB/dod)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah