Menuju 3 Besar PTKIN Informatif, UIN Salatiga Laksanakan Uji Konsekuensi DIK

Pendis
Zidni Ilman Kontributor
Senin, 18 Maret 2024 21:23 WIB
Pendis

Universitas Islam Negeri Salatiga melaksanakan Uji Konsekuensi Daftar Informasi Publik yang Dikecualikan (DIK)

Salatiga (Pendis)-Universitas Islam Negeri Salatiga melaksanakan Uji Konsekuensi Daftar Informasi Publik yang Dikecualikan (DIK), Senin (18/3/2024). Kegiatan tersebut dilakukan sebagai langkah awal untuk meningkatkan akuntabilitas dan integritas lembaga melalui Keterbukaan Informasi Publik.

"Keterbukaan Informasi Publik ini adalah sebuah keniscayaan dan bentuk tanggung jawab lembaga terhadap publik. Adanya Keterbukaan Informasi Publik sejalan dengan mandat pembentukan integritas di lembaga pendidikan," ujar Rektor UIN Salatiga, Prof. Zakiyuddin Baidhawy. Dirinya mengatakan bahwa UIN Salatiga sebagai satu-satunya PTKIN berstatus Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi harus turut serta dalam pembangunan sistem pendidikan yang akuntabel dan transparan.

"Sejauh ini baru ada dua PTKIN yang mendapat status informatif, yaitu UIN Semarang dan UIN Bandung. Dengan adanya Uji Konsekuensi ini, UIN Salatiga berkomitmen untuk mengikuti langkah dua PTKIN lain yang terlebih dahulu mendapat status informatif," tambah Prof. Zakiyuddin. Ia berharap adanya KIP dapat memperlancar upaya UIN Salatiga menjadi satuan kerja Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Menurut keterangan yang disampaikan oleh Ketua PPID, Prof. Asfa Widiyanto, UIN Salatiga akan membuka unit Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) pada April 2024, "Kita akan mulai prosesnya secara bertahap. Diawali dari Uji Konsekuensi yang kita lakukan hari ini sampai nanti PPID diresmikan pada bulan April."

Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan UIN Salatiga tersebut menilai, adanya Keterbukaan Informasi Publik dan PPID adalah indikator good governance di lembaga pendidikan. "Dengan adanya Keterbukaan Informasi Publik, kepercayaan publik akan meningkat. Selain itu, masyarakat akan membantu kita dalam memantau jalannya proses pengelolaan lembaga pendidikan agar sesuai dengan regulasi yang berlaku," pungkasnya.


Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah