PMU 5000 Doktor Siapkan Juknis Beasiswa Untuk Jaga Kualitas Layanan

Jumat, 2 Maret 2018 07:40 WIB
Pendis

PMU 5000 Doktor Siapkan Juknis Beasiswa Untuk Jaga Kualitas Layanan

Tangerang Selatan (Pendis) - Kementerian Agama memberikan dukungan dana berupa program beasiswa 5000 Doktor luar negeri sebagai upaya mengakomodasi minat dan keikutsertaan berbagai elemen di internal dan masyarakat umum.

Untuk keperluan tersebut, Project Management Unit (PMU) Program Beasiswa 5000 Doktor Luar Negeri menyusun Petunjuk Teknis Pengelolaan Program Beasiswa 5000 Doktor untuk PNS dan Non-PNS pada kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Review dan Layanan Program, 27 Februari sampai 1 Maret 2018 di Serpong, Tangerang Selatan.

"Harus ada solusi dalam juknis pelaksanaan beasiswa 5000 doktor sehingga tidak merugikan para penerima beasiswa dan bisa menjaga kualitas layanan program," terang Inspektur Jenderal Kementerian Agama, M. Nur Kholis Setiawan saat pembukaan FGD.

Ia menegaskan perlunya perubahan aturan yang dapat menjangkau masyarakat yang lebih luas, dengan tetap memperhatikan asas perundang-undangan yang berlaku. Nur Kholis juga menyebutkan permasalahan yang kerap muncul dalam pelaksanaan penyaluran beasiswa 5000 Doktor ini adalah seperti penggunaan dana beasiswa yang berasal dari APBN sehingga acuannya adalah Tahun Anggaran, sedangkan perkuliahan di luar negeri pasti menggunakan Tahun Akademik.

Pihak Inspektorat Jenderal juga berkomitmen untuk terus melakukan pendampingan tidak hanya dalam hal post-audit program beasiswa 5000 Doktor, namun juga awal kegiatan dan selama proses berjalannya program ini.

Hal senada juga disampaikan Direktur Pendidikan Tinggi Agama Islam, M. Arskal Salim bahwa target prospektif yang semakin beragam harus bisa diakomodasi demi tercapainya tujuan peningkatan kualitas sumberdaya masyarakat Indonesia.

"Selama ini kita terkendala oleh adanya aturan yang mengharuskan calon peserta memiliki NIDN/ NIDK sehingga mengunci calon potensial lain yang ingin mendaftar namun tidak memilikinya," tambah Arskal.

Kegiatan ini pada akhirnya berhasil merumuskan draft petunjuk teknis yang mengatur penyaluran program bantuan beasiswa 5000 Doktor dan keikutsertaan Aparatur Sipil Negara (ASN) di PTKI dan di Lingkungan Kementerian Agama, peserta dari Non-PNS di PTKI dan Kementerian Agama, serta alumni PTKI yang berprestasi, jelasnya.

Juknis yang dibuat ini mengacu pada PMK 168 tahun 2015 tentang Bantuan Pemerintah dan KMA 586 tahun 2017. Kami ingin Program ini dapat menjaring peserta dari kalangan yang lebih luas dan memeratakan peningkatan kualitas sumberdaya manusia di Lingkungan Kementerian Agama serta meningkatkan layanan Program 5000 Doktor Luar Negeri, harap Arskal. (hikmah/dod)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah