Seleksi Bantuan Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat dan Publikasi Ilmiah Direktorat PTKI Diperpanjang

Rabu, 2 Mei 2018 11:27 WIB
Pendis

Seleksi Bantuan Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat dan Publikasi Ilmiah Direktorat PTKI Diperpanjang

Jakarta (Pendis) - Direktorat Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) memperpanjang penerimaan proposal seleksi bantuan penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan publikasi ilmiah hingga tanggal 14 Mei 2018 melalui aplikasi litapdimas.kemenag.go.id. Keputusan perpanjangan tersebut sesuai dengan surat Direktur PTKI yang ditandatangani Arskal Salim, bernomor 1026/DJ.I.III/PP/04/04/2018.

Dalam surat yang dirilis tertanggal 30 April 2018, terdapat 3 (tiga) hal pemberitahuan dari Direktur PTKI. Pertama, pemberitahuan bahwa Penerima Bantuan Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2017 sesuai SK Dirjen Nomor 4654 Tahun 2017 itu ditetapkan sebagai Penerima Bantuan Pengabdian Kepada Masyarakat Terintegrasi Tahun Anggaran 2018.

"Di tahun 2017, kita mengalami efisiensi anggaran sehingga alokasi bantuan untuk pengabdian diundur dan dibiayai di tahun anggaran 2018. Oleh karenanya, secara prinsip, para penerima bantuan pengabdian kepada masyarakat yang sudah diumumkan melalui SK Dirjen pada tahun 2017 tidak mengalami perubahan, kecuali sang penerima mengundurkan diri," tegas Suwendi, Kasubdit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Direktorat PTKI di sela-sela rapat koordinasi perpanjangan waktu seleksi bantuan untuk tahun 2018.

Kedua, untuk program pengabdian di tahun 2018, terdapat bantuan Short Course Pengabdian Berbasis Riset yang masa pendaftarannya disamakan dengan pendaftaran program bantuan penelitian dan publikasi.

Ketiga, pemberitahuan perpanjangan waktu penerimaan proposal seleksi bantuan pada subdit penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, baik untuk penelitian, pengabdian kepada masyarakat, maupun publikasi ilmiah. Proposal dikirim melalui online litapdimas.kemenag.go.id dan cap pos selambat-lambatnya hingga tanggal 14 Mei 2018. Akan tetapi, registrasi akun peneliti litapdimas dibatasi hanya tanggal 11 Mei 2018.

"Para peneliti atau calon penerima bantuan dari Direktorat PTKI subdit penelitian dan pengabdian kepada masyarakat harus mempunyai akun di litapdimas.kemenag.go.id. Setelah mempunyai akun, para calon penerima bantuan baru dapat kirim proposal dan segala lampiran yang dipersyaratkan. Khusus para dosen calon peneliti atau penerima bantuan harus lengkapi syarat teknisnya, seperti validasi NIDN jika ditemukan dianggap bermasalah atau yang lainnya. Karena itu, waktu registrasi untuk calon peneliti atau penerima bantuan dibatasi lebih awal untuk verifikasi data oleh tim Direktorat PTKI," tegas Mahrus, Kasi Penelitian dan Pengelolaan Hak Kekayaan Intelektual Subdit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat saat dikonfirmasi.

Dengan perpanjangan waktu penerimaan bantuan tersebut, diharapkan para dosen dan tenaga fungsional lainnya dapat memanfaatkan waktu yang ada dengan sebaik-baiknya, terutama bagi mereka yang belum sempat mengirimkan proposal terbaiknya.

Perubahan sistem seleksi ini, sebenarnya hanya dilakukan perbaikan prosedur dalam seleksi dan pelaporan penerima bantuan. Sekalipun, konsekuensinya terdapat perbedaan yang cukup signifikan secara teknis, terutama prosedur yang harus dilalui secara online. Bagi PTKIN, sudah ada petugas khusus yang menanganinya, yaitu admin LP2M setiap perguruan tinggi negeri.

"Adapun untuk PTKIS, untuk saat ini langsung ditangani oleh admin Pusat di Direktorat PTKI. Mekanisme baru ini, tentu saja akan terasa baru sama sekali bagi yang tidak mengikuti perkembangan pelayanan satu atap secara online. Perpanjangan waktu, salah satunya dikarenakan hal itu. Tidak sedikit dari para dosen dan PTKI yang meminta untuk diperpanjang waktunya demi peningkatan kualitas proposal juga," ungkap lebih lanjut Mahrus, Kasi Penelitian, dimana tahun kemarin menjadi Kasi Publikasi Ilmiah yang merasakan langsung perubahan mekanisme ini. [ME/dod]


Tags:

Bagikan:







Pendis
EMIS

GERBANG DATA PENDIDIKAN KEMENTERIAN AGAMA

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pendis
SIMPATIKA

Portal Layanan SIMPATIKA KEMENAG