Batusangkar (Pendis) - Universitas Islam Negeri (UIN) Mahmud Yunus Batusangkar kembali menyelenggarakan ajang Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (PILMAPRES) untuk yang keempat kalinya pada tahun 2023. Event bergengsi tahunan ini mengusung tema “Peran Generasi Millenial dalam Menyukseskan Pemilu 2024”
Pemilihan Mahasiswa Berprestasi merupakan sebuah wadah pengembangan bakat mahasiswa yang memiliki prestasi atau capaian unggul yang akan menjadi jajaran terdepan dalam mempromosikan UIN Mahmud Yunus Batusangkar ke kancah nasional maupun internasional.
Setelah melalui berbagai tahapan seleksi, mulai dari seleksi tingkat Program Studi, Fakultas terpilihlah 20 putra/putri terbaik sebagai finalis di Grand Final Pilmapres UIN Mahmud Yunus Batusangkar tahun 2023, yang diselenggarakan di Auditorium kampus 1 (21/12/23)
Rektor UIN Mahmud Yunus Batusangkar Prof. Dr. Marjoni Imamora, M.Sc ditempat terpisah menyampaikan selamat kepada para duta Pilmapres kampus terpilih! Semangat dan dedikasi kalian dalam meraih posisi ini memberikan inspirasi bagi seluruh mahasiswa/mahasiswi UIN Mahmud Yunus Batusangkar.
Saya berharap para duta kampus ini akan mampu menjadi duta yang tidak hanya berprestasi akademik, tetapi juga mampu menggambarkan semangat kebersamaan, kepemimpinan, dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Keberadaan kalian akan memberikan inspirasi inovasi dan motivasi kepada seluruh mahasiswa/mahasiswi untuk mencapai potensi tertinggi mereka, “ujar Prof. Marjoni”
Sementara itu Wakil Rektor III Dr. Sirajul Munir, M.Pd menyebutkan semua finalis yang terpilih adalah perwakilan yang terbaik dari mahasiswa yang ada di UIN Mahmud Yunus Batusangkar, juga menjadi role model, serta bisa menjadi Icon nya UIN dan bisa melanjutkan estapet dari duta Pilmapres di tahun sebelumnya.
Kedepannya ini menjadi bagian penting, setelah anda semua dinobatkan menjadi mahasiswa berprestasi, dengan mempunyai segudang prestasi, harus tetap aktif di oraganisasi-organisasi mahasiswa.
Lebih lanjut warek III mengatakan, ini aset yang luar biasa bagi kampus, mereka akan berperan penting dalam mewujudkan visi-misi kampus dan menjadi barisan terdepan untuk mempromosikan UIN Mahmud Yunus Batusangkar kedepannya.
Sementara itu para finalis yang berhasil mengikuti kompetisi Grand Final, dan juga meraih penghargaan sebagai pemenang adalah: Juara Umum Putra Muhammad Rasyid Ridho dan Putri Rahmi Anggina Ritonga. Sedangkan Runner Up 1 putra Yoprisya, putri Jannatul Fitri Chaira. Runner Up 2 putra Rinaldi Irawan, putri Salsabila Oktafannisa. Untuk Duta intelegensidiraih Jannatul Fitri Chaira dan duta berbakat diraih Widia Lestari.
Sedangkan masing-masing Fakultas diraih oleh, FASYA putra Arief Noviyandra dan putri Aulia AlVitri. Duta FUAD putri Nadhia Ayu Zettira dan putranya Abdullah Azam. Untuk FEBI putra Hafizh Maulana Mubarrak dan putri Yunadia Fauziah sedangkan dari FTIK putra Andika Guruh Saputra putri Arsyizahma Wita. (doni)
Bagikan: