Pekalongan (Pendis) - Bersama PT. Telkom Indonesia (Persero) tbk, UIN K.H Abdurrahman Wahid Pekalongan adakan asesmen transformasi digital dan in-depth interview penyusunan it master plan UIN K.H Abdurrahman Wahid Pekalongan . kick off kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Dafam Pekalongan pada Senin, 3 Oktober 2022. Hadir dalam kegaitan tersebut, jajaran pimpinan UIN Gus Dur, kepala dan ketua lembaga UIN Gus Dur dan pegawai yang mebidangi IT.
Kick off dibuka langsung oleh rektor UIN K.H Abdurrahman Wahid Pekalongan, Prof. Zaenal Mustakim. Dalam sambutannya rektor berharap dengan dilaksanakannya acara ini akan memberikan gambaran yang jelas untuk transformasi digital UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan. “sesuai dengan Milestone yang sudah dibuat untuk tahun 2023-2046 dan Visi Misi UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan, kita perlu adanya transformasi digital kampus kita tercinta,” ungkap Prof. Zaenal.
Transformasi dan inovasi digital dibutuhkan untuk dapat bersaing di era industri 4.0. transformasi digital menjelaskan implementasi teknologi, talenta, dan proses baru agar tetap dapat bersaing di lanskap teknologi yang selalu berubah. Di era setelah pandemi, sebuah organisasi harus memiliki kemampuan untuk cepat beradaptasi dengan perubahan
Dalam pemaparan materinya Yanuar Firdaus Arie Wibowo (Dosen Telkom University dan Consultan Digital Transformation Yayasan Pendidikan Telkom) menyatakan pendidikan untuk era 4.0 harus diimbangi dan didukung adanya transformasi digital 4.0 yang mencakup roadmap yang bisa menggambarkan orangnya juga. “Transformasinya bisa berupa Penentuan Tema Besar Kampus, membedah RENSTRA, VISI dan MISI Kampus, Pengelolaan dari segi mahasiswa & alumni, Pengelolaan Sumber Daya Manusia serta Pembelajaran & Suasana Akademik di lingkungan kampus,” tuturnya.
Bagikan: