Jambi (Pendis) – Sebanyak 20 juara berhasil diboyong kontingen UIN Mahmud Yunus Batusangkar pada ajang Pekan Kreatifitas Mahasiswa (PKM) III se-Sumatera dan PTI Asia Tenggara di UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi tahun 2023.
Pergelaran PKM III ini, mempertandingkan 33 nomor cabang lomba dengan diikuti 22 PTKIN se-Sumatera dan 9 Perguruan Tinggi Islam di Asia Tenggara, resmi ditutup Kasi Kemahasiswaan DIKTIS Kementerian Agama RI Amiruddin Kuba, M.A, sabtu (29/7).
Amiruddin Kuba, mengapresiasi pelaksanaan PKM III yang diselenggarakan di UIN STS Jambi, kalinya pertama kegiatan level regional dengan melibatkan PTI se-Asia Tenggara, jadi ini seperti event internasional.
Terpisah, Rektor UIN Mahmud Yunus Batusangkar Prof. Dr. Marjoni Imamora, M.Sc menyampaikan mengapresiasi atas keberhasilan kontingen UIN Mahmud Yunus Batusangkar yang telah mereka persembahkan pada ajang PKM III PTKIN Se-Sumatera dan PTI Se-Asia Tenggara di UIN STS Jambi.
Bagikan: