Kemenag Gelar Seleksi Akademik PPG Guru Pendidikan Agama Islam

Plt. Direktur PAI, Rohmaty Mulyana

Jakarta (PAI) – Kementerian Agama melalui Direktorat Pendidikan Agama Islam hari ini mengumumkan Pelaksanaan Seleksi Akademik bagi guru Pendidikan Agama Islam di sekolah Tahun 2024.  Pengumuman tersebut tertuang dalam surat  Nomor B-28/DT.I.IV/HM.01/03/2024  yang ditujukan kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi seluruh Indonesia.  


“Berdasarkan hasil verifikasi administratif dilakukan oleh Admin SIAGA Kemenag Kab/Kota dengan pengawasan Admin SIAGA Kanwil Kemenag Provinsi, sebanyak 16.037 Guru dinyatakan lolos verifikasi administrasi sebagai peserta seleksi akademik tahun 2024,” jelas Plt Direktur Pendidikan Agama Islam, Rohmat Mulyana, di Jakarta (Jum’at,01/03).   


Lebih lanjut Rohmat menyatakan bahwa guru yang lulus seleksi administrasi diwajibkan untuk mengikuti tahapan lanjutan. “Seluruh peserta seleksi diwajibkan untuk mengikuti tahapan lanjutan sesuai dengan ketentuan yang sudah ada,” jelas Rohmat yang juga Sekretaris Ditjen Pendidikan Islam.


“Seleksi akademik akan dilaksanakan secara daring pada tanggal 5 – 6 Maret 2024,” tandas Rohmat yang juga Direktur PAI 2018-2021. 

 
Rohmat optimis pelaksanaan seleksi akademik tahu ini berjalan lancar. “Selamat mengikuti seleksi akademik guru Agama Tahun 2024 untuk seluruh peserta, pastikan kesiapan diri sehingga pelaksanaan dapat berjalan dengan lancar dan mendapatkan hasil yang optimal” pungkas Guru Besar UIN Bandung ini.  


Adapun ketentuan Seleksi akademik tahun 2024 adalah sebagai berikut : 

1. Seluruh peserta seleksi diwajibkan untuk mengikuti tahapan lanjutan sebagai berikut :
    a.    Melakukan cetak kartu pada SIAGA (Fitur Pretest) melalui akun masing-masing;
    b.    Masuk group WA yang tercantum dalam Kartu Seleksi Akademik;
    c.    Mengikuti uji coba sistem pada tanggal 2 Maret 2023;
    d.    Mengikuti seleksi akademik pada tanggal 5 – 6 Maret 2024;
    e.    Informasi detail tentang panduan instalasi dan bimbingan teknis pelaksanaan lainnya akan disampaikan dalam group WA oleh pengawas masing-masing.
2. Perangkat ujian yang perlu disiapkan adalah laptop, handphond kuota internet dan ruangan tes. (informasi lebih detail tentang spesifikasi perangkat dapat dilihat pada kartu ujian).               
3. Peserta seleksi diwajibkan mempelajari dan memahami kisi- kisi soal baik secara mandiri
maupun berkelompok sebagaimana terlampir.(lala) 



Terkait