IAIN Metro, PTKIN Pertama Penerima ISO 21001:2018 EOMS

IAIN Metro, PTKIN Pertama Penerima ISO 21001:2018 EOMS

Metro (Pendis) – IAIN Metro Lampung melalui serangkaian  proses audit International Organization for Standardization (ISO) yang dilakukan Lembaga Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LP3M) dan berdasarkanhasil review tim sertifikasi dari PT. DeCRA dinyatakan berhak memperoleh sertifikat ISO 21001:2018 EOMS, merupakan sertifikat pengakuan spesifikasi terhadap system manajemen penyelenggaraan pendidikan yang dilakukan di IAIN Metro,  hal ini disampaikan Sholichin Agung Dharmawan selaku lead Audit di Lampung, Jum’at (13/12).

Sholichin menyampaikan ucapan selamat atas capaian yang berhasil diperoleh IAIN Metro, berkat usaha dan  komitmen bersama IAIN Metro dapat menjadi Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) pertama yang mampu mendapatkan Sertifikat ISO 21001:2018 ini, ” tuturnya.

Menurutnya, Scoupe dari sertifikat ini juga menyatakan bahwa seluruh lembaga, unit, fakultas dan pasca sarjana serta bagian dan subbagian yang ada di lingkungan IAIN tersertifikasi ISO 21001:2018 EOMS, artinya bahwa penilaian dilakukan dengan menyeluruh dan mendetail, ucap Solichin.       

Rektor IAIN Metro, Prof.Dr.Enizar, M.Ag mengungkapkan rasa syukur dan bangga serta apresiasi atas kerjasama tim IAIN Metro selama proses audit berlangsung.  Ia optimis melalui kerjasama tim yang baik,  IAIN Metro mampu menyelesaikan semua tantangan untuk menjadi lebih baik lagi, juga mempertahankan yang telah berhasil diperoleh. 

“Semoga semua hal baik, termasuk capaian sertifikasi ISO 21001:2019 EOMS ini menjadi motivasi untuk seluruh civitas akademika IAIN Metro dan civitas akademika Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) lainnya, pungkas Enizar.(Hikmah)


Tags: