Kepala Madrasah MAN 2 Kota Banjarmasin

Kepala Madrasah MAN 2 Kota Banjarmasin

Banjarmasin (Pendis) – MAN 2 Kota Banjarmasin menjadi tuan rumah gelaran Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) tahun 2022. Mulai dari jenjang MI, MTs dan MA diselenggarakan secara bergantian mulai dari tanggal 10 hingga 11 September 2022. Segala keperluan yang menunjang suksesnya acara KSM ini disiapkan dengan matang oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan dan beberapa madrasah di Kota Banjarmasin.

Kepala MAN 2 Kota Banjarmasin, Abdul Hadi mengungkapkan bahwa persiapan KSM tingkat provinsi ini tidak hanya dilakukan dari pihaknya saja, akan tetapi bekerjasama dengan madrasah lain. Upaya ini tentu dilakukan demi suksesnya kompetisi yang digelar untuk menyeleksi peserta menuju KSM tingkat Nasional pada Oktober mendatang.

Hadi mengaku bahwa meskipun MAN 2 Kota Banjarmasin telah memiliki sejumlah perangkat yang memadai, dukungan dari madrasah lain, termasuk MTs sangatlah dibutuhkan.  

“Kami saling bersinergi dari segala keperluan yang dibutuhkan. Terutama perangkat yang akan digunakan untuk kompetisi harus memenuhi standar dan syarat yang telah ditentukan” ungkap Hadi di halaman madrasah pada Sabtu (10/09/2022).

Selain perangkat untuk kompetisi, MAN 2 Kota Banjarmasin juga menyediakan sejumlah fasilitas akomodasi peserta dan para pendamping. Dikarenakan banyak peserta berasal dari lokasi yang jauh, tuan rumah menyediakan sejumlah kamar asrama untuk penginapan para peserta. Hadi juga menjelaskan bahwa program keterampilan tata boga madrasah juga menyediakan pemesanan catering untuk konsumsi peserta.

“Segala persiapan dan upaya yang bersama-sama kita siapkan ini bertujuan agar provinsi Kalimantan Selatan ini memiliki wakil tingkat nasional yang mumpuni dan sesuai dengan kriteria” ujar Hadi.

Selain persiapan segala fasilitas untuk menunjang kompetisi, Hadi juga menyampaikan bahwa pihak madrasahnya juga mendukung penuh siswanya yang mengikuti kompetisi ini. Adalah siswi bernama Fitria Nur Wanda dari kelas XII MIPA 4 pada mata pelajaran Fisika yang menjadi perwakilan dari MAN 2 Kota Banjarmasin.

“Ada pendampingan intensif dari pihak madrasah. Hampir setiap hari saya ada bimbingan untuk latihan soal, terutama untuk latihan pengerjaan soal dan pemahaman konsep. Ada 5 hingga 6 hari pertemuan dalam 1 minggu” jelas Fitria.

Fitria melanjutkan, pelaksanaan KSM Se- provinsi Kalsel ini berjalan dengan lancar. Kalaupun ada sedikit kendala pada perangkat yang ia gunakan, panitia dengan sigap membantu untuk mengatasinya. Ia pun sempat memberi pesan kepada adik-adik kelasnya. Jika ingin mengikuti KSM, harus banyak latihan jauh-jauh hari.

“Untuk mata pelajaran Fisika, rumus harus hafal. Pahami dulu konsep soalnya dan kaitkan dengan rumus-rumusnya. Selain itu, pesan dari orang tua saya, harus banyak latihan serta berdo’a agar diberi kelancaran” simpulnya.