Mendikbud: UN SMP Telah Siap 100 Persen

Mendikbud: UN SMP Telah Siap 100 Persen

Jakarta (Suara Pembaruan) - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan mengatakan, persiapan Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) telah siap 100 persen untuk dilaksanakan. Naskah UN siap untuk didistribusikan ke rayon masing-masing wilayah di Indonesia, sesuai dengan jadwal pengiriman.

Anies mengatakan, sampai saat ini persiapan berjalan mulus. Tidak ada perbedaan antara UN SMA dan SMP. Pengamanan masih melibatkan polisi sampai naskah soal tiba di rayon sekolah masing- masing.

"Prosesnya sama seperti UN tingkat SMA, " kata Anies, di Gedung Kementrian dan Kebudayaan (Kemdikbud), Senin, (27/4) sore.

Untuk mengantisipasi kebocoran, mantan Rektor Universitas Paramadina mengatakan, akan bekerjasama dengan pihak keamanan.

Sementara, Kepala Pusat Penilaian Pendidikan (Kapuspendik), Profesor Nizam, ketika dihubungi Suara Pembaruan mengatakan, sejauh ini berjalan lancar, termasuk persiapan UN-computer based test (CBT).

"Alhamdulillah UN -CBT tingkat SMP sudah dilakukan uji coba pekan lalu dan berjalan lancar," ujar Prof Nizam, Senin, (27/4) Petang.

Menurutnya, uji coba berjalan lancar karena jumlah hanya 40 sekolah. Ada beberapa sekolah yang masih melanjutkan uji coba untuk pemantapan.

Nizam mengatakan, untuk kesiapan tim. Pada tingkat UN- CBT SMP lebih siap, karena tim sudah memiliki pengalaman dari pelaksanaan UN CBT- SMA dan SMK.

Berdasarkan data Kemdikbud, jumlah total sekolah yang akan melaksanakan UN ada 54.598 dengan total Peserta 4.150.324 siswa, sedangkan untuk paket B ada 16.704 sekolah dengan total peserta sebanyak 124.623 siswa serta untuk SMPLB ada 1.040 sekolah dengan total peserta 2.088 siswa.

Maria Fatima Bona/CAH


Tags: