Milad Ke-60, Presiden Jokowi Harapkan UIN Ar-Raniry Mampu Menciptakan Banyak Inovasi

Pendis
Arkin Kontributor
Kamis, 30 November 2023 13:42 WIB
Pendis

Presiden Joko Widodo turut memberikan sambutan secara virtual pada rapat senat terbuka dalam rangka memperingati Milad ke-60 UIN Ar-Raniry.

Banda Aceh (Pendis) --- UIN Ar-Raniry menggelar rapat senat terbuka dalam rangka memperingati Milad ke-60, di Gedung Auditorium Prof Ali Hasjmy Kopelma Darussalam Banda Aceh, Kamis (30/11/2023).

Pada kesempatan tersebut, Presiden Joko Widodo turut memberikan sambutan secara virtual. Mengawali sambutannya, Presiden Jokowi mengucapkan selamat Milad UIN Ar-Raniry Banda Aceh ke-60. 

Presiden berharap dengan berbagai percapaian yang telah diraih, UIN Ar-Raniry mampu dan terus mempertahankan rekam jejaknya sebagai Kampus Jantong Hate Rakyat Aceh dan memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan bangsa dan negara sebagai Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri tertua ketiga di Indonesia.

"Saya berharap UIN Ar-Raniry dapat menjadi motor penggerak dalam menciptakan SDM Indonesia yang berjiwa rukun, berjiwa toleran yang mampu menyebarkan nilai-nilai Islam sebagai rahmat bagi seluruh alam semesta, Islam yang rahmatan lil alamin," ujarnya.

Lebih khusus, Presiden Jokowi menekankan UIN Ar-Raniry Banda Aceh terus berperan dalam memperkokoh ukhuwah Islamiyah, memperkokoh ukhuwah wathaniyah, dan ukhuwah Insaniyah untuk mewujudkan cita-cita menjadi bangsa yang maju, bangsa yang baldatun thaibatun warabbun ghafur.

"Dimana Indonesia memiliki modal besar untuk menggapai cita-cita ini, sebagai negara berpenduduk Islam terbesar di dunia, Indonesia memiliki potensi ekonomi syariah yang juga sangat besar, potensi ini harus mampu kita manfaatkan, sehingga dapat menjadi lompatan kemajuan bagi bangsa Indonesia,"harapnya.

Selain itu, Jokowi berharap agar UIN Ar-Raniry terus dan mampu menciptakan lebih banyak inovasi, baik di bidang industri halal, keuangan syariah, produk syariah, akuntansi syariah, kewirausahaan Islam, manajemen keuangan Islam dan lain-lainnya. 

"Saya yakin seluruh sivitas akademika UIN Ar-Raniry mampu mengambil peran ini dan mampu terus berkarya menghadirkan solusi yang bermanfaat bagi umat, bangsa dan dunia," pungkas Jokowi.

Senada hal tersebut, Pj. Gubernur Aceh Achmad Marzuki yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Bustami juga turut mengucapkan selamat atas peringatan Milad ke-60 dan juga raihan Akreditasi Unggul dari BAN-PT yang diperoleh UIN Ar Raniry belum lama ini.

"Enam puluh tahun bukanlah waktu yang singkat, selama itu kampus ini telah menjadi wadah bagi para cerdik cendekia muslim untuk mendalami dan mengembangkan ilmu, sebagai usaha untuk menguatkan iman dan menghindarkan diri dari penyimpangan, serta menyumbangkan pemikiran untuk kejayaan nusa, bangsa, dan agama," kata Bustami.

Dalam rangkaian kesyukuran hari jadi UIN Ar Raniry ini, Sekda Bustami berharap kiranya tradisi keilmuan yang telah berakar dan berkembang di kampus ini, tetap terpelihara.

"Tidak hanya tinggal di kampus sebagai teori yang hanya dituliskan dalam berbagai laporan penelitian, namun harapan saya, ilmu-ilmu yang dikaji, didalami dan dikembangkan di UIN Ar-Raniry dapat menjadi pegangan masyarakat di luar dunia kampus," harapnya.

Sementara itu, Rektor UIN Ar-Raniry Banda Aceh Mujiburrahman dalam sambutannya mengatakan bahwa peringatan Milad yang kita laksanakan pada hari ini menyadarkan kita bahwa keberadan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam ini telah berusia 60 tahun.  

Mujib mengungkapkan bahwa UIN Ar-Raniry bisa menjadi institusi pendidikan yang berdiri sejajar dengan perguruan tinggi lain di Indonesia, tidak lepas dari pengabdian dan kontribusi para pendahulu. Kehadiranya telah dirintis oleh para pendiri dan pimpinan lembaga ini sebelumnya sejak dari Prof. Ali Hasjmy hinggga Prof. Warul Walidin.

Dalam lintasan sejarah yang panjang tersebut, para pendiri dan penerus estafet kepemimpinan UIN Ar-Raniry telah meningalkan jejak pengabdian dan prestasi yang terbaik pada masa kepemimpinannya secara berkesinambungan dari waktu ke waktu.

"Alhamdulillah dengan rahmat dan ridha Allah Swt pada milad ke 60 tahun ini UIN Ar-Raniry telah memperoleh Akreditasi Institusi Peringkat Unggul dari Badan Akreditasi Nasional dengan nilai 373," ujar Mujib.

Akreditasi Unggul ini, kata Mujib dipersembahkan kepada masyarakat Aceh yang telah mempercayakan lembaga pendidikan tinggi ini sebagai tempat pendidikan bagi putra putri mereka. 

"Pencapaian akreditasi unggul merupakan hasil kerja kolektif seluruh unsur pimpinan dan civitas akademika UIN Ar-Raniry, serta dukungan penuh dari Kementerian Agama, Pemerintah Aceh, perguruan tinggi dan lembaga mitra lainnya," ungkapnya.

Mujib menambahkan bahwa pencapaian Akreditasi unggul ini kiranya menjadi pondasi dan energi bagi seluruh sivitas akademika UIN Ar-Raniry untuk terus dapat bekerja dan berkarya dengan penuh dedikasi dan tangggung jawab dalam memajukan UIN Ar-Raniry ke depan dalam kancah global dan international menuju Word Class University.

"Sehingga kelak jasa dan pengabdian bapak ibu juga akan dicatat dan dikenang oleh generasi penerus lembaga mulia ini," ungkap Rektor Mujib di akhir amanat.

Sebelumnya, Wakil Rektor II Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan UIN Ar-Raniry, Kharuddin selaku ketua panitia dalam laporannya menyebutkan bahwa peringatan Milad UIN Ar-Raniry Banda Aceh ke-60 yang diperingati pada 5 Oktober setiap tahunnya.

Pada Milad tahun ini, sebanyak 27 rangkaian kegiatan turut memeriahkan peringatan Milad yang dilaksanakan sejak 1 hingga 30 November 2023 .

Rapat senat tersebut juga dirangkai dengan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW dan penyerahan Ar-Raniry Award kepada stakholder, Bank Mitra, Media, Tim Borang AIPT, UKK dan UKM, fakultas yang memperoleh akreditasi prodi unggul terbanyak, dosen dan tenaga kependidikan dengan pengabdian terbaik, dan penyerahan beasiswa Ar-Raniry kepada mahasiswa berprestasi.

Kemudian juga dilakukan peluncuran Markazul Qur'an Ar-Raniry Banda Aceh, Buku Farid Wajdi dalam Lensa, Annual Book Chapter Nuruddin Ar-Raniry: from History to University sebagai persembahan 60 tahun UIN Ar-Raniry, peluncuran Studio Multimedia dan Film Promosi UIN Ar-Raniry Serial Emas Biru. []


Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.