PIONIR IX 2019 Resmi Ditutup, UIN Maliki Juara Umum

PIONIR IX 2019 Resmi Ditutup, UIN Maliki Juara Umum

Malang (Pendis) - Pekan Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset (PIONIR) IX Tahun 2019 yang dilaksanakan pada 15 s/d 21 Juli 2019 di dua kota (Malang dan Batu) menghasilkan dan menobatkan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang sebagai juara umum dengan perolehan medali terbanyak. "UIN Maulana Malik Ibrahim memperoleh medali emas 10, perak 5, dan perunggu 7," kata Abdul Haris, Ketua Pelaksana Panitia PIONIR IX Tahun 2019 yang kebetulan juga Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim, Sabtu (20/07).

Melaporkan jalannya PIONIR selama selama sepekan ini, Abdul Haris menyampaikan kepada Kementerian Agama RI dan kepada seluruh pihak yang berkepentingan bahwa dari sisi partisipasi peserta, dari awal perlombaan sampai hari terakhir perlombaan dilaksanakan, total peserta dan official tetap. "Pada saat pendaftaran hari pertama sampai malam ini jumlah peserta konstan yaitu 3.292 peserta dan 704 official," kata Haris di hadapan para tamu undangan, mitra sponsorship dan peserta PIONIR IX 2019.

Dalam PIONIR ini, lanjut Haris, panitia menyediakan 200 keping medali baik emas, perak maupun perunggu. "Panitia membuat seratus delapan puluh medali dari 12 cabang olahraga, 13 untuk cabang seni dan 7 medali untuk cabang riset," lapor Abdul Haris, alumni Pondok Pesantren Tebuireng-Jombang ini.

Lebih lanjut Abdul Haris membacakan perolehan medali yang diraih oleh PTKIN.

Secara berturut-turut perolehan medali emas, perak, perunggu dan jumlah total.
1) UIN Maulana Malik Ibrahim : 10-5-7-22;
2) UIN Sunan Ampel : 7-3-2-12;
3) UIN Sunan Gunung Djati : 5-3-10-18;
4) UIN Sultan Syarif Kasim : 5-2-3-10;
5) UIN Sunan Kalijaga : 5-2-3-10;
6) UIN Syarif Hidayatullah : 4-4-2 -10;
7) IAIN Tulungagung : 4-3-3-10;
8) IAIN Metro : 3-2-0-5;
9) UIN Raden Fatah : 3-1-4-8;
10) STAIN Bengkalis : 3-1-0-4;
11) IAIN Jember : 3-0-1-4;
12) UIN Sultan Maulana Hasanuddin : 2-3-4-9;
13) IAIN Langsa : 2-1-2-5;
14) IAIN Bukittinggi : 2-0-0-2;
15) UIN Walisongo : 1-4-2-7;
16) UIN Ar-Raniry Aceh : 1-1-2-4;
17) UIN Alauddin : 1-1-1-3;
18) IAIN Syekh Nurjati : 1-0-2-3;
19) IAIN Palu : 1-0-1-2;
20) IAIN Pekalongan : 1-0-1-2;
21) IAIN Lhokseumawe : 1-0-0-1;
22) IAIN Parepare : 1-0-0-1;
23) UIN Sulthan Thaha Saifuddin : 1-0-0-1;
24) UIN Sumatera Utara : 0-5-2-7;
25) UIN Antasari : 0-4-0-4;
26) IAIN Kediri : 0-3-2-5;
27) IAIN Surakarta : 0-3-2-5;
28) UIN Raden Intan : 0-2-2-4;
29) IAIN Batusangkar : 0-2-1-3;
30) IAIN Purwokerto : 0-2-1-3;
31) IAIN Salatiga : 0, 2, 1 = 3;
32) IAIN Bone : 0-2-0-2;
33) IAIN Kerinci : 0-2-0-2;
34) IAIN Madura : 0-2-0-2;
35) IAIN Palangkaraya : 0-1-1-2;
36) IAIN Syekh Abdurahman Siddik : 0-1-0-1;
37) IAIN Kudus : 0-0-1-1;
38) IAIN Palopo : 0-0-1-1;
39) STAIN Sultan Abdurrahman : 0-0-1-1;
40) UIN Imam Bonjol : 0-0-1-1;
41) UIN Mataram : 0-0-1-1

Sedangkan kampus yang belum mendapatkan medali sebanyak 17 PTKIN. Kampus itu adalah : IAIN Ambon, IAIN Bengkulu, IAIN Curup, IAIN Fatahul Muluk, IAIN Kendari, IAIN Manado, IAIN Padangsidimpuan, IAIN Ponorogo, IAIN Pontianak, IAIN Samarinda, IAIN Sultan Amai Gorontalo, IAIN Ternate, STAIN Gajah Putih Takengon. STAIN Majene, STAIN Mandailing Natal, STAIN Sorong Papua Barat dan STAIN Teungku Dirundeng.

Turut hadir pada malam penutupan dan penganugerahan juara umum, dua dan tiga, Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Imam Safe`i yang menutup kegiatan PIONIR IX 2019 ini, Kepala Subdirektorat Sarana Prasarana dan Kemahasiswaan Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Safriansyah, Kepala Seksi Kemahasiswaan Subdirektorat Sarana, Prasarana dan Kemahasiswaan Direktorat PTKI Ruchman Bashori), Ketua Forum Wakil Rektor (Warek) III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Waryono, 58 Warek III PTKIN se-Indonesia, Walikota Batu, para pejabat daerah se-Malang Raya, dan para aparat baik TNI maupun Polri Kota Malang. (maspipo/dod)


Tags: