Prodi MPGMI UIN Gus Dur Sukses Raih Peringkat Akreditasi Baik Sekali

Rabu, 14 Desember 2022 08:32 WIB
Pendis

Raihan Akreditasi Bik Sekali oleh Prodi MPGMI

Pekalongan (Pendis) - Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) pada Program Magister UIN K.H. Abdurrahman wahid Pekalongan berhasil raih peringkat akreditasi Baik Sekali berdasarkan Surat Keputusan BAN-PT nomor 9674/SK/BAN-PT/Ak/M/XI/2022 tertanggal 22 November 2022. Ini merupakan pengajuan akreditasi yang pertama oleh Magister PGMI (MPGMI), yang mana sebelumnya sebelumnya menggunakan akreditasi minimum dan sementara.

Penialian akrediatsi ini menggunakan 9 kriteria, yakni; pertama visi misi; kedua tata pamong, tata kelola, dan kerjasama; ketiga mahasiswa ; keempat sumber daya manusia (dosen dan tendik); kelima keuangan dan sarana prasarana; keenam pendidikan, pengajaran, kurikulum; ketuju penelitian; kedelapan pengabdian kepada masyarakat; dan kesembilan capaian dan luaran tridharma dari mahasiswa.

Dihubungi melalui sambungan whatsapp, Ketua Program Studi MPGMI, Umi Mahmudah, Ph.D, menyampaikan rasa syukur atas pencapaian target ini. “Alhamdulillah, sudah memenuhi target yang diberikan. Kami juga sangat puas selain terhadap hasil juga terhadap prosesnya.  Proses asesmen lapangan (AL) yg dilakukan secara daring juga berjalan dengan sangat baik dan lancar. Apresiasi yang sangat besar untuk tim akreditasi dan semua pihak yang support kami,” kata Umi.

“Target capaian akreditasi kami kali ini memang sudah dipenuhi namun kami langsung menentukan langkah-langakah strategis untuk perbaikan ke depannya,” lanjut Umi. Ia juga mengungkap target ke depan adalah bisa memperoleh akreditasi dengan peringkat unggul atau bahkan langsung akreditasi internasional, karena MPGMI dianggap memiliki kemampuan dan kapasitas untuk mencapainya. Hal ini juga sudah dikomunikasikan dengan pimpinan pascasarjana dan pihak LPM.

Umi menuturkan proses persiapan akreditasi ini berkangsung sangat panjang. “Tim akreditasi mulai bekerja sejak awal tahun 2021 karena kami ditargetkan submit borang pada  pertengahan tahun 2021. Dalam prosesnya, karena jadwal  asesmen lapangan tidak kunjung keluar, tim kami juga diminta untuk mengunggah revisi borang dengan melakukan tambahan data selama 1 tahun. Bulan agustus 2022 akhirnya kami dapat upload borang baru hasil revisi. Dan setelah itu di akhir tahun kami di AL oleh BAN PT,” bebernya.

Umi berpesan untuk tim di MPGMI bisa menikmati hasil kerja keras yang sudah dicapai.  Ke depannya, semua sivitas akademika di MPGMI diharapkan bisa meningkatkan kualitas dan kuantitas kegiatan tridharma baik di level nasional maupun internasional. “Dan yang paling penting adalah  semua kegiatan dibuat dokumen yang terarsip dengan sistematis sehingga mudah diakses untuk keperluan penjaminan mutu prodi, baik kegiatan akreditasi, AMI, ISO, dan sebagainya,” tutup Umi.
 


Bagikan:







Pendis
EMIS

GERBANG DATA PENDIDIKAN KEMENTERIAN AGAMA

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pendis
SIMPATIKA

Portal Layanan SIMPATIKA KEMENAG