Dirjen Pendis: Adaptasi Kunci Kuasai Dinamika Zaman di Era 4.0

Sabtu, 12 Desember 2020 08:48 WIB
Pendis

Dirjen Pendis: Adaptasi Kunci Kuasai Dinamika Zaman di Era 4.0

Mataram (Pendis) --- Direktur Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis) Kementerian Agama (Kemenag), Muhammad Ali Ramdhani mengatakan, pendidikan Islam pada era milenial masih mendapat tantangan dalam menyesuaikan diri dengan tuntutan teknologi digital. Di era society 5.0 lembaga-lembaga pendidikan Islam menghadapi tekanan globalisasi yang semakin kuat di antaranya laju perkembangan teknologi dan perubahan sosial. 

“Dan yang tak kalah penting adalah bagaimana teknologi membawa nilai-nilai humanisme, karena saat ini kita paham betul guru kedua kita disamping dosen dan orang tua ialah teknologi,” kata Ramdhani di sela mengisi Kuliah Umum bertajuk “Menuju PTKI Unggul dan Berdaya Saing di Era 4.0” di UIN Mataram, Minggu (06/12)

Pria asal Garut ini mengungkapkan, kemampuan adaptasi terhadap berbagai dinamika teknologi akan membantu kita menguasai masa depan. “Menyapa masa depan dengan berbagai turbulensi menurut saya merupakan sesuatu yang rumit, tetapi paling tidak sejarah mencatat komunitas dan individu yang dapat membaca masa depan dengan baik maka ia akan menjadi penguasa dalam dinamika zamannya,” tambah Dhani.

Di hadapan civitas akademika UIN Mataram yang juga hadir melalui ruang virtual, Dhani menekankan pentingnya membangun kekuatan di masa depan. Menurutnya, kekuatan kita di masa depan merupakan pembelajaran dari masa lalu dan menjadi sebuah strategi untuk menjadi kekuatan di masa depan. 

“Ketika kita menginginkan kapasitas diri baik dalam sudut pandang perspektif teknologi atau perspektif society kata kuncinya adalah bahwa sesungguhnya manusia mampu menguasai dinamika zaman ketika dia mempunyai keunggulan eksistensi atas keberadaannya. Sesungguhnya manusia itu adalah hewan yang berakal, eksistensi manusia tidak pada wujud tapi pada akal.” tandas Dhani. 

Selanjutnya, ketika internet sudah menjadi bagian dari pola hidup kita, Maka fungsi kita sebagai cendekiawan muslim adalah untuk menggerkakan, tidak kemudian menolak. Tetapi kita hadir untuk meluruskan.

“Bagaimana caranya? Tentu saja kita harus menguasai teknologi untuk kemudian kita kendalikan. Karena  segala hal tergantung man behind the gun, tergantung manusia di balik teknologi tersebut dan saya yakin kalau produk-produk perguruan tinggi islam, khususnya UIN Mataram adalah mereka yang memiliki nilai-nilai keimanan dan keislaman yang baik.” tandas Dhani. 

Di penghujung paparan, Dhani berpesan pada para mahasiswa UIN Mataram untuk tetap tangguh beradaptasi dengan dinamika lingkungan untuk menguasai zaman.

“Mari kita berdialog dengan lingkungan strategis, karena satu-satunya kunci untuk memperoleh keberhasilan pada masa yang akan datang bagaimana kita meluruh menjadi bagian dinamika zaman dan kemudian mengendalikan zaman tersebut,” tutup Dhani.

(WE/My)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.