Surabaya (Pendis) – Kementerian Agama melalui Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur menggelar Asesmen Kompetensi Pengawas Madrasah (AKP) secara serentak di seluruh Kabupaten/Kota di Propinsi Jawa Timur yang diikuti oleh 1.175 orang Pengawas Madrasah tingkat RA, MI, MTs, dan MA pada hari Rabu (27/11).
Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur Moh. Amin Mahfud menyampaikan bahwa Pengawas Madrasah melaksanakan Asesmen Kompetensi Pengawas Madrasah (AKP) secara online di tempat kerja masing-masing.
Menariknya pelaksanaan AKP Pengawas Madrasah dilakukan melalui telepon seluler atau handphone yang berbasis Android dengan durasi 90 menit untuk menyelesaikan sejumlah 40 soal yang dikemas dalam google form, terang Amin Mahfud di sela-sela pembukaan acara Festival Anak Soleh di Asrama Haji Sukolilo.
Menurut Amin Mahfud, AKP sangat penting dilaksanakan karena AKP ini untuk menilai sejauhmana kemampuan 4 (empat) kompetensi yang dimiliki pengawas madrasah sehingga hasilnya bisa digunakan sebagai salah satu dasar perencanaan pemetaan Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) bagi Pengawas Madrasah. 4 (Empat) Kompetensi yang dimaksud adalah Supervisi Akademik, Supervisi Manajerial, Penelitian dan Pengembangan, dan Evaluasi Pendidikan.
Lebih lanjut, Amin Mahfud pun membeberkan rencana pelaksanaan 2 assesmen yang lain yaitu Asesmen Kompetensi Kepala Madrasah (AKK-KM) yang dijadwalkan pada 12 Desember 2019 mendatang dan berikutnya tanggal 24 Desember 2019 akan dilaksanakan Asesmen Kompetensi Guru RA (AKG-RA).
"Akhirnya, saya mengajak kepada semua Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur untuk mendukung dan mensukseskan 3 agenda asesmen ini," pungkas Amin Mahfud.
Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Propinsi Jawa Timur Akhmad Sruji Bahtiar menyampaikan ucapan selamat sekaligus berpesan kepada semua Pengawas Madrasah agar tenang dalam menghadapi AKP dan mengerjakan soal-soal dengan jujur karena AKP tidak terkait dengan pencairan tunjangan profesi pengawas.
Kasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Kanwil Kemenag Propinsi Jatim Abdul Wafi ketika dihubungi melalui telepon selulernya menyatakan rasa syukur atas suksesnya pelaksanaan AKP yang pertama kali diselenggarakan ini.
"Saya sampaikan ucapan terimakasih kepada para Pengawas Madrasah se Jawa Timur yang telah berperan aktif sejak mulai pendaftaran sampai pelaksanaan AKP ini dan terimakasih juga diucapkan atas dukungan para Kasi Pendidikan Madrasah Kankemenag Kabupaten/Kota" ujar Wafi.
Secara terpisah, Pengawas Madrasah Aliyah dari Kantor Kemenag Kabupaten Mojokerto Mochamad Zaenuri mengatakan bahwa AKP berjalan lancar dan tidak ada kendala.
Zaenuri menuturkan bahwa selain soal-soal AKP yang mudah diakses dengan menggunakan handphone juga sudah dikelompokkan ke dalam 4 kompetensi sehingga memudahkan dalam mengerjakannya.
"Namun, lanjutnya, soal-soal AKP kali ini benar-benar menuntut analis dan evaluasi yang tajam dari para peserta untuk menentukan jawaban yang benar." (Kanali/Hik)
Bagikan: