Kemenag Gelar ToT Penyelenggara Madrasah Inklusif

Rabu, 16 Juni 2021 12:06 WIB
Pendis

Kemenag Gelar ToT Penyelenggara Madrasah Inklusif

Jakarta  (Pendis) --- KementerianAgama RI melalui Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Direktorat Jenderal Pendidikan Islam (Ditjen Pendis) menggelar kegiatan Training of Trainer (ToT) Fasilitator Nasional (Fasnas) Madrasah Penyelenggara Pendidikan Inklusif berbasis Gender, Disabilitas dan Inklusi Sosial (GEDSI).

Kegiatan ini terselenggara atas bekerjasama Kemenag dengan Inovasi untuk Anak Sekolah Indonesia (INOVASI) dan Forum Pendidik Madrasah Inklusif (FPMI) yang diikuti oleh 50 orang dari berbagai provinsi. Kegiatan ini dilaksanakan secara virtual hingga beberapa tahap kedepan.

Direktur GTK Madrasah Ditjen Pendis Kemenag RI, Mohammad Zain membuka secara kegiatan ini. Dalam sambutannya, Zain menegaskan bahwa pelatihan ini sesuai filosofi Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika, Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) adalah anak-anak bangsa, yang berhak mendapatkan pembelajaran efektif, dan tidak boleh ditinggalkan.

Menurut Zain, kegiatan ini sangat strategis untuk melahirkan fasilitator yang dapat meningkatikan kualitas pembelajaran pada anak-anak kita. “Saya berharap kegiatan ini akan melahirkan fasilitator berkualitas dengan tiga indikator. Yakni knowledge, skills dan integrity,” terangnya, di Jakarta, Rabu (16/06).

Kasubdit Bina Guru dan Tenaga Kependidikan Raudlatul Athfal (GTK RA) Siti Sakdiyah, dalam laporannya mengatakan pemerintah harus hadir dalam pendidikan dengan memberi kesempatan kepada semua kalangan untuk mendapatkan layanan pendidikan.

“Terima kasih semua pihak yang memfasilitasi ToT Fasnas ini, karena ToT menjadi cara yang efektif dan efisien, sehingga para peserta ke depan dapat mendesiminasikan materi di lapangan,” kata Sakdiyah.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Program INOVASI Mark Heward menjelaskan kegiatan yang digelar Kemenang dan FPMI sangat bermanfaat. “Saya berharap dari ToT ini madrasah dapat menyelenggarakan pendidikan inklusif dengan memberikan pengetahuan dan keterampilan yang baik,” jelasnya.

Hadir secara virtual, Tenaga Ahli Kedeputian V Kantor Staf Presiden (KSP), Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Direktur GTK Madrasah, Direktur Program INOVASI, Department of Foreign Affairs and Trade (DFAT), dan Ketua Forum Pendidik Madrasah Inklusi (FPMI). (Yuyun)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah