Jakarta (Pendis) —Presiden Persatuan Pelajar dan Mahasiswa Indonesia (PPMI) Mesir Farhan Aziz Wildan melakukan kunjungan ke Kantor Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Ditjen Pendidikan Islam di Gedung Kementerian Agama Lantai 8 di Jakarta pada hari Senin (14/12) dan disambut langsung Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Waryono
Dihadapan Direktur PD-Pontren, Farhan menyampaikan perihal regulasi pelajar dan mahasiswa Indonesia yang study di Al-Azhar disamping evaluasi pemberangkatan calon mahasiswa Al-Azhar yang selama ini masih terbilang belum cukup mumpuni.
Direktur PD-Pontren Waryono didampingi Kasi Kurikulum PDMA Ahmad Rusdi menyampaikan beberapa hal penting, Pertama, wacana terkait agenda kunjung ke Mesir meskipun waktunya yang belum ditentukan.
Kedua, wacana kerja sama antara PPMI Mesir dan Kemenag RI, salah satunya adalah Tabadul Asatidz yang akan dilaksanakan jika situasi sudah memungkinkan.
Ketiga, Kemenag RI sedang membutuhkan para alumni Timur Tengah untuk menjadi pegawai di Kemenag, Direktur PD-Pontren menegaskan bahwa hal ini dikarenakan kemenag membutuhkan pegawai yang memiliki kompetensi dalam penguasaan bahasa Arab dan kitab turots untuk menangani pendidikan pesantren.
“Ini merupakan peluang besar bagi para lulusan Timur Tengah” pungkas pria kelahiran Cirebon ini.
Pertemuan yang berlangsung dengan hangat dan cair ini diakhiri dengan sesi penyerahan cindera mata oleh Presiden PPMI Mesir kepada Direktur PD-Pntren dan foto bersama. (farhan_Kanali)
Bagikan: