Mahasantri PBSB Harus Bercita-cita Tinggi

Selasa, 24 September 2019 20:05 WIB
Pendis

Mahasantri PBSB Harus Bercita-cita Tinggi

Bekasi (Pendis) - Semua mahasantri program PBSB (Program Beasiswa Santri Berprestasi) harus bercita-cita tinggi, tanpa itu, program ini tidak akan menghasilkan orang-orang hebat. Demikian dikatakan Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Imam Safei saat memberikan pengarahan di depan mahasantri PBSB perwakilan dari kampus-kampus terbaik mitra Kementerian Agama.

Menurutnya, mahasantri PBSB adalah pilihan dari orang-orang terpilih, pikihan hasil seleksi dari santri-santri terbaik. "Adik-adik adalah orang-orang hebat, terseleksi. Bercita-citalah yang tinggi," pintanya.

Menurutnya, bercita-cita tinggi harus dimulai dari sekarang dengan menanamkan dalam diri untuk sungguh-sungguh membantu orang lain. "Cita-cita harus tinggi dan besar, bisa dimulai dengan menanamkan di pikiran untuk sungguh-sungguh membantu orang lain. Itu yg akan mengantarkan adik-adik sukses," terangnya.

Dulu, ceritanya, PBSB ini dibuat dengan cita-cita tinggi, yaitu mengubah takdir bangsa. "Anda harus bisa mengubah takdir bangsa. Program ini pada saat dibuat kita yakini bisa menghasilkan anak-anak hebat yang bisa mengubah bangsa ke arah yang lebih baik," ceritanya.

"Banyak orang menyesal bukan karena bercita-cita tinggi dan tidak tercapai, tapi karena bercita-cita rendah dan tercapai," candanya.

Karenanya sekretaris meminta kepada para mahasantri PBSB untuk bersungguh-sungguh dalam menjalani proses belajar ini. "Orang sukses biasanya memiliki empat hal, yaitu potensi, kerja keras, jaringan yang luas, dan adanya keberuntungan," tegasnya.

Adik-adik adalah orang-orang yang berpotensi besar, memiliki intelektual bagus. Tugas selanjutnya adalah bekerja keras dan berjejaring. "Orang yang memiliki potensi besar tidak akan ada artinya jika tidak bekerja dengan keras. Orang yang potensinya besar dan sudah bekerja keras, tapi jika tidak memiliki jaringan luas, juga akan jalan di tempat," terangnya.

Karena itu, Sekretaris Ditjen Pendis meminta agar semua mau bekerja dengan keras dan berjejaring. "Orang sukses adalah yang mampu memaksimalkan potensi dan tidak banyak mengeluh. Jangan mengeluh. Di depan pengeluh semua jadi masalah. Di depan pemimpi semua masalah jadi peluang," pintanya.

Kegiatan berlangsung di Bekasi selama 3 hari, 22-24 September, diikuti 50 peserta perwakilan dari perguruan tinggi mitra Kementerian Agama seperti UGM Yogyakarta, ITS Surabaya, Unair Surabaya, IPB Bogor, UPI Bandung, UIN Jakarta, dan yang lainnya. [beta]


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah