Direktur PAI: Sejak Dulu Islam itu Moderat

Jumat, 26 Juli 2019 00:00 WIB
Pendis

Direktur PAI: Sejak Dulu Islam itu Moderat

Yogyakarta (Pendis) - "Sejak Islam itu ada, Islam itu merupakan agama yang moderat. Yang berbeda-beda itu cara orang beragama. Makanya saya tidak setuju kalau ada istilah moderasi Islam, yang benar itu moderasi beragama". Demikian disampaikan Dr. Rohmat Mulyana Sapdi, M.Pd, Direktur Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam acara Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PPKB) Guru PAI SMP (Angkatan II) yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama di Cavinton Hotel, Yogyakarta (24 s/d 26 Juli 2019).

Rohmat menegaskan pentingnya penanaman nilai-nilai agama sejak dini di sekolah, sehingga pemahaman tentang agama menjadi utuh, tidak parsial dan disalahartikan. Pemahaman yang parsial akan menggiring kepada paham-paham radikal yang bukan fitrah Islam yang sebenarnya.

Rohmat juga menyayangkan adanya upaya untuk meniadakan pendidikan agama di sekolah. Menurutnya, adanya radikalisme bukanlah menjadi salah agama, tetapi salah cara pandang seseorang terhadap agama itu. "Untuk membunuh tikus, kita jangan lantas membakar lumbung padi yang pada akhirnya kita juga yang terbakar. Tapi pikirkan cara yang efektif menangkap tikus itu," selorohnya. "Negara ini didirikan atas dasar Pancasila, dan menjunjung tinggi nilai-nilai agama yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa, bukan negara sekuler," lanjut Rohmat.

Pada kesempatan ini, Rohmat memandang pentingnya Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PPKB) yang memberikan bekal bagi guru-guru PAI untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalismenya sebagai tenaga pendidik sehingga dapat memberikan pengajaran yang efektif, efisien, serta sesuai dengan tujuan pembelajaran. PPKB merupakan layanan kepada Guru PAI dalam pengembangan profesionalismenya.

Hal ini sejalan dengan tugas dan fungsi Kementerian Agama yang bukan hanya melayani dalam memberikan tunjangan kepada guru PAI saja, tetapi juga memberikan bekal yang baik untuk mengembangkan profesi masing-masing guru PAI dalam membentuk diri yang lebih profesional lagi. (Hasan/PAI SMP/dod)


Tags:

Bagikan:







Pendis
EMIS

GERBANG DATA PENDIDIKAN KEMENTERIAN AGAMA

Pendis
PPG Daljab Kemenag

Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan Kemenag RI

Pendis
UM-PTKIN 2025

Penerimaan Mahasiswa Baru PTKIN 2025

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pendis
SIMPATIKA

Portal Layanan SIMPATIKA KEMENAG

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan