FKG PAI TK Nasional Berikan Bantuan bagi Korban Gempa Cianjur

Pendis
Kontributor Kontributor
Sabtu, 3 Desember 2022 21:35 WIB
Pendis

Pemberian bantuan dari FKG PAI TK di tenda pengungsian gempa Cianjur.

Cianjur (Pendis) -– Forum Komunikasi Guru Pendidikan Agama Islam Taman Kanak-kanak (FKGPAI TK) Nasional menyerahkan bantuan senilai empat puluh enam juta rupiah bagi warga yang terdampak gempa Cianjur. Bantuan diserahkan di Desa Sukamanah, Kec. Cugenang, Kab. Cianjur pada Selasa (30/11).

Ketua FKGPAI TK Nasional Entin Kartini menjelaskan, dana tersebut dihimpun dari Guru PAI (GPAI) TK seluruh Indonesia dan para donatur. “Kami pengurus FKGPAI TK Nasional merasa bersyukur dapat membantu untuk sedikit meringankan beban yang dialami oleh saudara kita di Cianjur. Bantuan ini terkumpul atas kerja sama yang baik dari anggota FKG seluruh Indonesia,” tuturnya di Cianjur (30/11).

FKGPAI TK merupakan wadah profesi bagi GPAI TK. Sebagai organisasi binaan Kementerian Agama Republik Indonesia, wadah kelembagaan yang dibentuk sejak tahun 2009 itu kini telah berdiri pada tiap provinsi seluruh Indonesia.

Lebih lanjut, dirinya menerangkan, bantuan berupa uang, bingkisan untuk anak, kasur lipat, dan selimut disalurkan kepada 35 GPAI yang menempati pengungsian berbeda dan 20 keluarga yang mengungsi di lokasi, termasuk anak-anak usia TK dan remaja. Untuk bantuan di lokasi berbeda disalurkan melalui FKGPAI TK Kabupaten Cianjur.

“Terima kasih kami sampaikan kepada Direktorat Pendidikan Agama Islam Kementerian Agama Republik Indonesia yang telah mendampingi FKGPAI TK dan memberikan dukungan sepenuhnya atas inisiatif pemberian bantuan ini,” pungkas Entin.

Hadir dan mendampingi pelaksanaan pemberian bantuan ini adalah Suharno, Pengembang Teknologi Pembelajaran (PTP) Bidang Ketenagaan, bersama Masita, PTP Bidang Kurikulum Subdit PAI pada PAUD dan TK. Keduanya berada dalam kapasitas mewakili Direktorat Pendidikan Agama Islam Kemenag.

Suharno menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan pemberian bantuan ini. “FKGPAI TK dapat bergerak cepat dalam menggalang dana bagi masyarakat dan GPAI TK yang terdampak bencana. Semoga FKGPAI TK makin solid, bersemangat, dan inovatif. Dalam situasi dan kondisi yang sulit akibat gempa seperti ini, FKGPAI TK tetap mampu hadir untuk membantu masyarakat sekaligus ikut menghibur anak-anak. Hal ini sangat positif sebagai teladan bagi anak didik dan masyarakat luas,” terangnya. (Wah/Set)

 


Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah