Kemenag Bahas PPPK Guru PAI Bersama BKN Dan Kemendikbud

Sabtu, 27 Februari 2021 07:51 WIB
Pendis

Kemenag Bahas PPPK Guru PAI Bersama BKN Dan Kemendikbud

Bekasi (Pendis) – Kementerian Agama melalui Direktorat Pendidikan Agama Islam membahas formasi ketersediaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru Pendidikan Agama Islam tahun 2021 bersama Badan Kepegawaian Negara dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Dalam kesempatan itu, Direktur Pendidikan Agama Islam menyampaikan bahwa jumlah guru PAI masih mengalami kekurangan, baik yang berstatus PNS maupun PPPK. 
“Tahun 2018, data kekurangan Guru PAI sebanyak 26.000 orang. Jika ditambah yang pensiun sampai tahun 2024 sebanyak 27.000, maka total kekurangan guru PAI sebesar 53.000," ujar Rohmat.  "Di awal Januari lalu, kami sudah sampaikan kepada Kemenpan berdasarkan data SIAGA bahwa jumlah kekurangan untuk guru PAI sebanyak 66.703 termasuk PNS pensiun sejumlah 16.404," papar Rohmat pada kegiatan Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Ujian Sekolah PAI di Bekasi, Jum’at (26/2)

Aris Widiyanto selaku Deputi Bidang Mutasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara menjelaskan bahwa tahun 2021 direncanakan akan ada rekrutmen CPNS dan PPPK bagi guru. Namun demikian, data usulan yang diterima oleh Kemenpan RB belum memenuhi kuota yang telah ditetapkan. 

“Untuk seleksi ASN 2021 direncanakan akan ada seleksi untuk CPNS dan PPPK. Kemendikbud akan menyelenggarakan rekrutmen PPPK sebanyak 1 juta formasi, walaupun sampai hari ini Kemenpan RB baru menerima 600 ribu usulan formasi untuk guru. Jadi, tidak mungkin target 1 juta formasi akan terpenuhi di tahun 2021. Formasi ini umumnya adalah untuk guru kelas dan guru bidang studi,” Jelas Aris.

Lebih lanjut, Aris menjelaskan bahwa kemungkinan guru agama masuk dalam kebijakan seleksi atau rekrutmen 1 juta guru masih dalam proses koordinasi dan pembahasan oleh Panselnas, Kemenpan RB, BKN, Kemendikbud, dan Pemerintah daerah.

Dalam kesempatan lain, Yaswardi selaku Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus Kemendikbud RI menekankan pentingnya sinergi dengan pemerintah daerah guna sinkronisasi kebijakan dan program terkait guru PAI.

“Bangun komunikasi positif dengan Pemda, baik pada level Provinsi untuk Dikmen (Pendidikan Menengah) dan Diksus (Pendidikan Khusus)nya maupun di Kabupaten/Kota untuk Dikdas (Pendidikan Dasar). Bagaimana membangun strategi komunikasinya? Ini sangat tergantung pada pejabat daerah Kemenag yang berada pada tingkat Kabupaten/Kota. Poinnya ada disana,” tambah Yaswardi. (Miftah/Hik)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah