PLP Jadi Praktik Peningkatan Kualitas Pendidikan Islam

Senin, 30 Oktober 2023 12:54 WIB
Pendis

Ditjen Pendis - UIN Yogyakarta

Jakarta (Pendis) - Melalui Program Pendidikan Lapangan (PLP), Kementerian Agama bermaksud untuk terus meningkatkan kualitas Pendidikan Islam di Indonesia. Hal demikian menjadi bahasan pada kunjungan Universitas islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga (Suka) Yogyakarta di Direktorat Jenderal Pendidikan Islam (Ditjen Pendis), Senin (30/10/2023).

Dalam kunjungan tersebut rombongan UIN Yogyakarta di sambut oleh Kasubbag TU PAI, Kasubdit Pendidikan Pesantren dan Kasubdit Pendidikan Al-Qur’an pada Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Ditjen Pendis.

Perwakilan dari UIN Suka Yogyakarta, Abdul Munip mengutarakan tujuan kunjungan ini dalam rangka memonitor mahasiswa yang sedang menjalani PLP. Ia mengungkapkan rasa terimakasih kepada pihak Ditjen Pendis yang telah memberikan kesempatan kepada UIN Suka Yogyakarta.

Selain itu, Munip yang juga produk lokal alumni S3 dari UIN Yogyakarta itu juga mengungkap tujuan kunjungan tersebut dalam rangka mendampingi dan mengetahui lebih lanjut sejauh mana dan sebaik apa kinerja dari mahasiswanya dalam melaksanakan PLP.

Munip juga menyinggung terkait manajemen Pendidikan Islam dan ketersediaan dunia kerja yang mampu mengakomodir mahasiswa lulusan PAI. “Kami selalu memperhatikan dan mengarahkan mahasiswa kami agar selalu menjaga keseriusan dalam melaksanakan PLP," ujarnya.

"Sehingga nantinya dapat dijadikan pengalaman yang berharga dan dijadikan bekal yang bermanfaat saat nanti sudah lulus dan memasuki dunia kerja," tambahnya.

Dalam akhir sambutannya, Munip juga menyatakan tujuan kunjungan ini juga dapat menjadi ajang untuk memperkuat kerjasama antara UIN Sunan Kalijaga dan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan Islam di Indonesia.

Menanggapi hal tersebut, Kasubdit Pendidikan Pesantren, Basnang Said mengatakan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam mengungkapkan apresiasi atas upaya UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dalam menyediakan pengalaman praktik yang berkualitas bagi mahasiswa mereka melalui PLP. "Ini mencerminkan penghargaan terhadap kontribusi positif dari UIN dalam pendidikan Islam," ujar Basnang.

beliau juga berharap untuk terus berkolaborasi dengan UIN Sunan Kalijaga dalam upaya meningkatkan pendidikan Islam di Indonesia. Saat ini, ungkap Basnang, tugas dan fungsi utama yang memiliki keterkaitan dengan unit kerja subdit pendidikan pesantren salah satunya yaitu penyusunan kurikulum di Pondok Pesantren.

Pada kesempatan yang sama, Kasubdit Pendidikan Al-Qur’an, Nurul Huda menyampaikan bahwa Subditnya terbantu dengan kehadiran mahasiswa di subdit pendidikan Al Qur’an, tentu saja hal ini menjadi sangat positif, karena selain menjadi motivasi bagi mahasiswa untuk mengasah wawasan tentang Pendidikan islam, tugas yang ada di unit kerja juga menjadi lebih cepat terselesaikan. 

"Selain itu, mahasiswa PLP juga dilibatkan apabila Subdit kami menyelenggarakan program kerja di luar lingkungan kantor, harapannya, jangka waktu pelaksanaan praktek kerja PLP mahasiswa bisa diperpanjang dikemudian hari," kata Nurul.

Sedangkan, Sholla Taufiq selaku Kasubbag TU PAI yang juga turut menyambut kedatangan rombongan UIN Yogyakarta menyampaikan bahwa Direktorat PAI membuka pintu yang seluas-luasnya dan memberikan kesempatan apabila ada mahasiswa, terutama yang mengambil program jurusan Pendidikan Agama Islam di kampus mereka untuk melaksanakan praktek kerja PLP di Direktorat PAI. 

“Kami mengapresiasi program PLP UIN Yogyakarta, saat ini di Direktorat PAI ada 4 mahasiswa yang sedang menjalani  PLP, 1 orang mahasiswa di Subbag TU PAI, 2 orang kami alokasikan di subdit Perguruan Tinggi Umum (PTU) Direktorat PAI dan 1 orang di Subdit TK PAI, kami berharap mereka bisa menjalani program dengan giat dan tekun”, ungkap Sholla.


Bagikan:







Pendis
EMIS

GERBANG DATA PENDIDIKAN KEMENTERIAN AGAMA

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pendis
SIMPATIKA

Portal Layanan SIMPATIKA KEMENAG