Sangat Mungkin Melatih HOTS Sejak Sekolah Dasar

Rabu, 2 Mei 2018 00:00 WIB
Pendis

Sangat Mungkin Melatih HOTS Sejak Sekolah Dasar

Bandung (Pendis) - Istilah HOTS (Higher Order Thinking Skills) menjadi buah bibir sejak pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tahun ajaran 2017/2018 ini. Para peserta UNBK jenjang SMA maupun SMP mengartikannya dengan soal-soal sulit. Mereka ramai-ramai memprotes soal-soal HOTS yang dinilai memberatkan melalui laman website maupun instagram Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

"Soal sulit belum tentu HOTS, tapi soal HOTS biasanya sulit," kata Bambang Suryadi dari Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) dalam kegiatan Pengayaan Pembelajaran dan Penilaian Kurikulum untuk Instruktur PAI SD di Bandung, 1 Mei 2018.

Ia menambahkan bahwa mengapa HOTS memiliki kendala besar salah satunya karena banyak prinsip yang belum dipraktekkan atau diterapkan guru di lapangan. Ada 3 prinsip dalam penyusunan HOTS. Pertama HOTS dilakukan untuk mengukur kemampuan kognitif siswa pada level analisis, evaluasi dan mencipta (create) yang dipandang sebagai level berpikir tingkat tinggi. Kedua prinsip reliable atau konsisten dan dapat dipercaya. Dan ketiga stimulus yang menarik karena sesuai dengan konteks dan kehidupan nyata. Artinya soal yang dibuat harus masuk akal dan memang terjadi dalam kehidupan sehari-hari.

Mungkinkah soal-soal HOTS diperkenalkan sejak SD? Bambang menjawab sangat memungkinkan apalagi untuk mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) yang lebih menekankan aspek afektif (sikap). Misalnya kemampuan analisis siswa bisa dilatih dengan menjawab soal-soal yang tidak tersurat jelas pada sebuah bacaan. Ini bisa diterapkan guru pada saat bertujuan melakukan internalisasi sifat-sifat Nabi SAW dalam kehidupan sehari-hari, ujarnya.

Bambang meyakinkan pengenalan HOTS memang harus secara bertahap dilakukan dengan dimulai dari kesiapan para guru agar pendidikan Indonesia terangkat di tingkat internasional. Ia menyebutkan bahwa dalam program penilaian internasional para siswa (PISA), posisi nilai atau skor siswa-siwa negara kita masih rendah. Hasil PISA 2015, Indonesia di peringkat 62, 61 dan 63 untuk bidang sains, literasi dan matematika dari 69 negara yang ikut dalam penilaian. HOTS merupakan salah satu upaya mempersiapkan siswa agar memiliki daya saing, karena penilaian PISA berdasarkan standar internasional yang diakui di tingkat global. (wikan/dod)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah