Pemerintah Kota Surakarta Siap Dukung Penyelenggaraan AICIS 2021

Sabtu, 26 Juni 2021 21:46 WIB
Pendis

Pemerintah Kota Surakarta Siap Dukung Penyelenggaraan AICIS 2021

Surakarta (Pendis) --- Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam tahun ini kembali menyelenggarakan agenda Annual International Conference on Islamic Studies (AICIS) ke 20 yang akan digelar di Kota Surakarta.

Untuk menyukseskan agenda tersebut,  Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Suyitno beserta Rektor UIN Raden Mas Said Mudhofir dan panitia penyelenggara mengadakan pertemuan sekaligus audiensi bersama Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka.

Kegiatan audiensi ini diselenggarakan dalam rangka memperkenalkan kegiatan AICIS sekaligus mengharap dukungan kepada Pemerintah Kota Surakarta yang akan menjadi tuan rumah konferensi tingkat internasional tersebut pada Oktober mendatang.

“Rencana pelaksanaannya di Kota Solo pada tanggal 25-29 Oktober 2021 dan Insya Allah akan dibuka oleh Presiden RI Bapak Joko Widodo dan yang menjdi pembicara kunci adalah Pangeran Muhammad Bin Zayed dari UEA," ungkap Suyitno.

Suyitno menambahkan, AICIS tahun ini merupakan kegiatan yang monumental hingga disebut AICIS Reborn karena merupakan momen napak tilas 11 tahun perjalanan AICIS, mengingat pada tahun 2009 silam agenda konferensi internasional ini diselenggarakan di Kota Surakarta dan diterima oleh Bapak Joko Widodo yang kala itu menjabat sebagai Walikota Surakarta.

"Dan pada hari ini 11 tahun di kota yang sama, kami diterima oleh Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka, sebagai putra dari Bapak Joko Widodo," tambahnya.

Pada kesempatan audiensi ini secara eksplisit, Gibran mendukung penuh penyelenggaraan AICIS baik moril maupun materiil, khususnya pada sisi publikasi dan kegiatan-kegiatan pra konferensi.

"Sebagai Walikota Surakarta, kami siap memberikan bantuan baik moril maupun materil khususnya dalam hal publikasi outdoor baik baliho dan videotron serta bantuan kegiatan pra konferensi bila diperlukan," tandas Gibran.

Selain itu, Gibran juga mengapresiasi peran Kementerian Agama dalam membangun moderasi beragama di Indonesia diantaranya melalui kegiatan AICIS.

"Semoga moderasi beragama terus tumbuh khususnya di Kota Surakarta, sebagai barometer keragaman budaya dan agama di Indonesia," tutupnya.

Selanjutnya, Rektor UIN Raden Mas Said, Prof. Mudhofir juga mengenalkan alih status IAIN Surakarta menjadi UIN Raden Mas Said Surakarta di hadapan Walikota Surakarta itu.

Mudhofir berharap adanya Universitas Islam Negeri di wilayah Surakarta dapat menjadi bagian dari kebijakan pemerintah khususnya pemerintah daerah dalam rangka terus menjaga stabilitas dan keberagaman agama dan budaya. (WE)


Tags:

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah