Stadium General STAIN Madina, Mahasiswa Agent Moderasi Beragama

Minggu, 18 Desember 2022 08:26 WIB
Pendis

Ruchman Bashori di acara Stadium General STAIN Madina

Panyabungan (Pendis) —Civitas Akademika mempunyai kapasitas intelektual di atas rata-rata masyarakat, karenanya harus menjadi desiminator dan agent moderasi beragama di tengah menjamurnya intoleransi dan radikalisme.

Hal itu dikatakan Kasubdit Ketenagaan, Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis), Ditjen Pendidikan Islam, Kementerian Agama Ruchman Basori pada Stadium General STAIN Madina pada Sabtu (17/12).

Mengutip Alvara Riset, Ruchman mengatakan data-data riset cukup mengkhawatirkan dalam hal intoleransi dan radikalisme. 39% mahasiswa disinyalir telah terpapar radikalisme. Sementara data Lembaga Survey Imdonesia pada Juli 2018, menyatakan bahwa dalam 13 tahun pendukung Pancasila menurun 13 persen dari 85,2 % (2005) menjadi 75,3% (2018). Padahal Pancasila menjadi perekat Indonesia yang beragama.

Mantan Aktivis ’98 ini menegaskan mahasiswa PTKI harus tumbuh menjadi manusia Indonesia yang berkualitas dan mempunyai pemahaman keagamaan yang inklusif dan moderat. “Kita ingin mahasiswa dan dosen STAIN Madina aktif menebarkan Islam yang terbuka dan damai dalam wadah negara bangsa”, katanya.

Ruchman Basori juga mengajak kepada para dosen untuk mengembangkan karir dosen berupa mengurus pangkat akademik sebagai simbol kualitas dan kapasitas. “Pangkat akademik tertinggi dosen buka Rektor, Wakil Rektor, Dekan dan Kajur, tetapi menjadi Guru Besar”, kata kandidat doctor Universitas Negeri Semarang ini.

Peserta Studium sangat antusias mendengarkan uraian yang tajam akan pelbagai tantangan peluang menghadapi era 4.0 dan 5.0 dan menyambut Indonesia Emas 2045. “Kita harus berbenah menyiapkan diri menjadi manusia yang berkualitas dengan terus mengembangkan talenta kita di era persaiangan ini”, papar Ruchman.

Tidak lupa Ruchman Basori mengingatkan kepada civitas STAIN Madina yang hadir untuk tidak sekedar menuju transformasi kelembagaan, namun harus mengisinya dengan ketersediaan SDM yang unggul dan kompetitif.

Sebelumnya Ketua STAIN Madina Dr. H. Sumper Mulia Harahap, M.Ag., menyampaikan ucapan selamat datang dan rasa terimakasihnya atas kehadiran Kasubdit Ketenagaan di Kampus STAIN Madina.

"Kehadiran Kasubdit Ketenagaan semoga membawa berkah dan meningkatkan motivasi kami untuk terus mengembangkan diri menjadi STAIN Madina yang maju”, ujarnya.

Lebih lanjut, Sumper menjelaskan bahwa STAIN Madina saat ini memiliki 20 program studi dan mahasiswa 2.850 orang dengan jumlah dosen 155 orang. "Kami sedang bersiap bertransformasi menjadi Institut Agama Islam Negeri (IAIN)", tegas Doktor UIN Jakarta ini.

"Dosen-dosen kami masih muda-muda dan produktif. 85 orang di antara mereka sudah berpangkat akademik lektor dan sebagian sudah bergelar doktor", terang Sumper dihadapan ratusan mahasiswa.

Hadir lengkap unsur pimpinan STAIN Madina. Wakil Ketua I, Dedi Syahputra, M.A.,Ph.D. Wakil Rektor II Dr. Kasman, M.A, Wakil Ketua III Dr. Irma Suryani Siregar, M.A dan Kabag AUAK Irfan Musthofa, M.A, para dosen dan pejabat lainnya. (Tim Humas/RB)


Pendis

Tags:

PTKINKeren

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah