Tingkatkan Mutu dan Kualitas Perguruan Tinggi Kemenag Gelar Rembug Nasional Forum Penjaminan Mutu PTKIN

Senin, 7 Juni 2021 20:55 WIB
Pendis

Tingkatkan Mutu dan Kualitas Perguruan Tinggi Kemenag Gelar Rembug Nasional Forum Penjaminan Mutu PTKIN

Ternate (Pendis)– Dalam rangka peningkatan mutu dan kualitas perguruan tinggi, Kementerian Agama menggelar Rembug Nasional Forum Penjaminan Mutu PTKIN dengan tema Penjaminan Mutu Kuat, Perguruan Tinggi Unggul, PTKIN Maju di Ternate (3-5/05/21). Mutu pendidikan tinggi merupakan  tingkat kesesuaian antara penyelenggaraan pendidikan tinggi dengan Standar Pendidikan Tinggi yang terdiri atas Standar Nasional Pendidikan Tinggi dan Standar Pendidikan Tinggi yang ditetapkan oleh Perguruan Tinggi.

Menurut Direktur PTKI, Suyitno bahwa lembaga penjaminan mutu menjadi barometer perguruan tinggi untuk berbicara terkait dengan mutu dan kualitas PTKI. Penjaminan mutu menjadi bagian penting yang menjadi konsen kementerian dalam peningkatan mutu dan kualitas. Kita wajib menyelenggarakan Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi sebagai amanah dari UU 12 tahun 2012.

Menurutnya bahwa sebuah proses kegiatan yang berbasis mutu tidak bisa didapatkan secara mendadak, butuh waktu yang terformulasi dengan baik sehingga cita-cita dan mimpi besar bisa kita raih bersama. Perlu langkah-langkah yang terukur dan terencana dengan langlah kerja yang nyata.

“LPM sebagai lembaga yang konsen terhadap mutu harus mampu mengikuti perkembangan dunia pendidikan yang saat ini terus menerus mengalami perubahan. LPM tidak boleh merasa cukup terhadap prestasi yang ada namun harus terus meningkatkan prestasi baik dalam kancah regional, nasional maupun internasional”, pinta Suyitno yang merupakan Guru Besar UIN Raden Fatah Palembang.

“Terkait dengan kebijakan baru kampus merdeka dan merdeka belajar, PTKI diharapkan harus mampu melakukan kolaborasi dengan perguruan tinggi lain tidak hanya PTKI namun dengan kampus lain secara nasional maupun internasional”, tambahnya.

Selain itu Suyitno juga meminta kepada para ketua LPM untuk mempromosikan ke kampus lain di luar PTKI bahwa integrasi ilmu sebagai salah satu distingsi yang dimiliki PTKI.

“PTKI harus mampu tampil dengan mutu dan kualitas dengan distingsinya di masing-masing daerah” kata Adib Abdushomad, Ph.D, Kasubdit Kelembagaan dan Kerjasama. Adib berharap PTKIN mampu dikenal baik dalam kancah nasional maupun internasional.

“Forum Penjaminan Mutu ini sangat penting untuk bisa saling menguatkan antar LPM PTKIN. Semoga pertemuan rembug nasonal lebih produktif dan menghasilkan hal-hal yang bisa meningkatkan mutu dan kualitas PTKI kita”, harapnya.

Kegiatan yang dilaksanakan secara ofline dan online ini dihadiri oleh seluruh LPM PTKIN se-Indonesia, Rektor IAIN Ternate, Dr Samlan Ahmad, M.Pd, Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Adnan Mahmud, Kasi Penjaminan Mutu Ahmad Mahfud Arsyad, Kasi Kerjasama, Dr. Zulfakhri, M.Ed.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh para narasumber diantaranya Direktur PTKI, Prof. Suyitno, M.Ag, Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, Prof. drh. Aris Junaidi, Ph.D, Kasubdit Kelembagaan dan Kerjasama, M. Adib Abdushomad,P.hd.(Lip/Hik) 

 


Tags:

Bagikan:







Pendis
E-Planning Pendis

Sistem aplikasi pendukung penyusunan dokumen perencanaan pekerjaan

Pendis
SIPAK Kemenag

Sistem Informasi Penilaian Angka Kredit (PAK) bagi Dosen Kemenag RI

Pendis
Pendirian Madrasah

Izin Pendirian Madrasah adalah izin operasional penyelenggaraan pendidikan madrasah

Pendis
SIPPRO Diktis

Sistem Informasi Pengembangan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Diktis Kemenag