Inilah Kursus Sabun Organik Ecoenzyme dengan Pendekatan ABCD, Model Rekognisi Internasional UIN Bandung – UiTM Cawangan Selangor

Minggu, 12 Mei 2024 06:44 WIB
Pendis

Foto bersama delegasi UIN Bandung di UiTM Cawangan Selangor

Pendis (Malaysia) -- UIN Sunan Gunung Djati Bandung bersinergi dengan Universiti Teknologi MARA (UiTM) Kampus Puncak Alam dalam ekspedisi community engagement yang memukau, menggelar “Expedicom-UCS International Community Engagement Siri 2” di APM Youth Center, Sungai Besar, Selangor, Jumat (10/5/2024).

Acara yang menarik minat masyarakat sekitar Sungai Panjang ini menawarkan kursus praktis dalam pembuatan sabun organik ecoenzyme. Kegiatan ini merupakan bagian kedua pada pengabdian kepada masyarakat dengan pendekatan Asset Based Community Development (ABCD).

Dalam rangkaian acara yang dikoordinasikan oleh Ts.ChM Wan Zuraida binti Wan Mohd. Zain ini, Syaidatusyida dari Fakulti Sains Gunaan dan Siti Alwani dari Fakulti Farmasi UiTM Puncak Alam memulai dengan pemaparan mengenai komponen sabun dan kesihatan serta keselamatan sabun.

Sementara Neneng Windayani dari UIN Bandung menyampaikan materi mengenai aspek titik kritis kehalalan sabun (detergen).

Sebelumnya dilakukan analisis untuk menemukan kekuatan, membangun kolaborasi, dan pemetaan aset yang dimiliki komunitas masyarakat Sungai Panjang, Sabak Bernam termasuk pembuatan ecoenzyme dari limbah kulit melon (buah melon salah satu produk unggulan Selangor) untuk digunakan pada tahapan berikutnya.

“Kolaborasi ini menjadi bukti konkret rekognisi internasional yang kuat antara kedua institusi, dengan harapan dapat menjalin kerjasama jangka panjang yang bermanfaat,” tegasnya, Sabtu (11/5/2024).

Tak hanya berhenti di Malaysia, kegiatan ini diagendakan di wilayah Indonesia, sehingga memberikan dampak positif yang signifikan dalam pemberdayaan masyarakat. “Keterlibatan mahasiswa dari kedua universitas menjadi kunci utama, dengan pengalaman lapangan yang tak ternilai harganya. Praktik pembuatan sabun organik secara berkelompok menjadi salah satu poin penting dalam penguatan kursus ini,” jelasnya.

Acara ini turut dihadiri oleh tim Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang dipimpin Wakil Dekan I, Irawan, bersama Tim dari Jurusan Pendidikan MIPA FTK dan Prodi Magister Tadris IPA Pascasarjana UIN Bandung, menambah kesan kerjasama yang solid.

Profesor Madya Siti Sabariah Buhari sebagai koordinator Pengurusan dan Penyelidikan UiTM Cawangan Selangor menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari perkhidmatan UiTM untuk kemajuan penduduk dan wilayah Sabak Bernam sebagai UiTM Living Lab@, “dalam konteks international community engagement ini juga mewujudkan kerjasama yang semakin erat dengan UIN Sunan Gunung Djati Bandung,” paparnya.

Kegiatan ini direncanakan dilanjutkan ok
 dengan seri berikutnya sesuai dengan pendekatan ABCD secara utuh.

Para peserta sangat antusias, terlihat dari semangat mereka mengerjakan hands on serta mengajukan sejumlah pertanyaan terkait berbagai jenis sabun yang akan mereka buat menggunakan bahan baku dan bahan tambahan lokal dari tempat masing-masing.

Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari pemangku wilayah Sabak Bernam, Tuan Mohd Azreen bin Ariffin Timbalan Yang Dipertua Majlis Daerah Sabak Bernam dengan sudi merasmikan majlis. Encik Hairudin Pegawai Dari Sabak Bernam Development Area (Sabda), Encik Zaki dari pihak Menteri Besar Incorporated MBI yang sentiasa menyokong semua program living lab@ Sabak Bernam, Bella dari Nazbell Cottage dan Tim Sungai Panjang Agro Tourism (SPAT) serta para peserta yang kekal komited sejak seri pertama.


Bagikan:







Pendis
EMIS

GERBANG DATA PENDIDIKAN KEMENTERIAN AGAMA

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pendis
SIMPATIKA

Portal Layanan SIMPATIKA KEMENAG