Kedatangan Dua Guru Besar dari Malaysia, UIN Raden Intan Lampung Kebanjiran Berkah

Pendis
Hayatul Islam Kontributor
Minggu, 12 Maret 2023 16:42 WIB
Pendis

Prof Dr Ghazali Basri saat memberikan kuliah sebagai Visiting Professor di UIN Raden Intan Lampung

Bandar Lampung (Pendis) - Dua Guru Besar asal Malaysia Prof Dr Ghazali Bin Basri dan Prof Dr Noriah Mohamed memberikan kuliah sebagai Visiting Professor di tiga fakultas Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL)

Prof Ghazali merupakan Profesor Emeritus dari Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM) yang produktif menulis buku-buku tentang Islamic Studies, diantaranya Sejarah Bani Israel, dan sebentar lagi akan menerbitkan buku Kajian Teks Kitab Sayr al-Salikin Sheikh Abdul Samad al-Falimbani, yang rencana launchingnya akan dihadiri oleh Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim.

Sedangkan Prof Noriah merupakan Profesor Emeritus dari Universiti Sains Malaysia (USM) yang fokus pada bidang sociolinguistics dan Historical Comparative Linguistic, beberapa karya monumentalnya diantaranya Sosiolinguistik Bahasa Melayu di Malaysia (1998), Sejarah Sosiolinguistik Bahasa Melayu Lama (1999) dan berbagai artikel ilmiah lainnya yang terbit di berbagai jurnal Internasional.

Dalam sesi visitingnya Prof Dr Ghazali Basri dan Prof Dr Noriah Mohamed, menyampaikan berbagai materi sesuai tema di masing-masing Fakultas. Di Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) Prof Noriah menyampaikan tentang Kontribusi Manuskrip Melayu dalam Aspek Intelektual Islam di Nusantara.

Di Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK), Prof Ghazali berbicara tentang  Da’wah, Islamic Spirituality and Modernity. Sementara di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTIK), Prof Ghazali dan Prof Noriah memberikan materi tentang Pendidikan Islam dan Lingkungan dalam Perspektif Tasawuf.

Kegiatan yang berlangsung di Ruang Teater Gedung Academic & Research Center selama tiga hari berturut-turut mulai 9 Maret hingga 11 Maret 2023 ini dihadiri oleh para mahasiswa, dan juga jajaran pimpinan dan dosen dari masing-masing fakultas yang cukup antusias dalam mengikuti penjelasan yang diberikan.

Rektor UIN Raden Intan Lampung, Prof Wan Jamaluddin Z MAg PhD mengatakan bahwa kehadiran dua orang Guru Besar ini merupakan berkah bagi Kampus UIN Raden Intan Lampung, karena mereka berdua adalah ilmuan-ilmuan Islam terkemuka di Malaysia.

“Ini merupakan berkah bagi kampus kita, beliau berdua adalah ilmuan-ilmuan besar di bidang Islamic studies dan Budaya Melayu di Malaysia,” ucap Rektor.

Rektor berharap kehadiran mereka dapat memberikan dampak yang maksimal bagi perkembangan ilmu di UIN RIL. “Semoga kehadiran beliau berdua bisa memberikan dampak yang baik bagi perkembangan ilmu di kampus kita ini, dapat menambah khazanah dan wawasan keilmuan, baik bagi para mahasiswa maupun bagi dosen-dosen kita,” pungkasnya.


Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.