Padangsidempuan (Pendis)— Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum Perencanaan Keuangan Dr. Anhar bahwa mahasiswa yang tengah melakukan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) harus mampu menjadi agen perubahan.
Hal ini, lanjut Wakil Rektor, senantiasan para mahasiswa tersebut harus mampu dan mengetahui secara mendalam apa yang menjadi contoh dan teladan di tengah masyarakat umum.
“Peserta KKL harus belajar dan mampu menjadi agent social of change, maka saudar harus mengetahui dan memahami dengan mendalam objek pembaruan dan mampu tampil di tengah masyarakat mejadi contoh teladan dan inspirator khususnya bagi generasi muda untuk melahirkan dan meninggalkan karya-karya terbaik dalam masyarakat,” Kata Warek, di UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary, Senin (22/08/2022)
Selain itu, Anhar juga menegaskan bahwa mahasiswa sebagai rujukan bagi masyarakat harsu mampu beradaptasi dengan masyarakat secara baik dan mampu melihat kultur suatu masyarakat tersebut.
“Ada seorang sosiolog muslim namanya Ali Syari’ati mengatakan kalau mau menjadi agen yang berhasil maka berpakaianlah dan bertingkah lakulah seperti masyarakat di mana kalian tinggal jangan kalian memakai dasi di tempat orang yang tidak berdasi, Kalau kalian datang memakai dasi di tempat orang yang tidak berdasi maka mereka menganggap kita sebagai orang asing,” katanya.
Sebelumnya Kepala Pusat Pengabdian Masyarakat Drs. Kamaluddin menyampaikan terima kasih kepada seluruh elemen yang telah ikut berpartisipasi dan membatu peserta KKL dalam melaksnakan tugasnya ditengah-tengah Masyarakat
“Alhamdulillah selama peserta KKL ini turun ke kabupaten Tapanuli Tengah saya dengar mereka telah dapat melaksanakan programnya berkat bimbingan dari tokoh-tokoh masyarakat,” ucapnya.
Untuk diketahui, bahwa kegiatan safari ini sangat meriah dan disambut antusias oleh masyarakat dengan berbagai penampilan dan pengelaran yang dikemas oleh peserta KKL mulai dari Tari Kreasi dan drama kisah Sampuraga. Juga kegiatan Safari KKL ini diisi dengan Tausiah oleh Ustadz H. Ratonggi Hasibuan yang sangat bermamfaat bagi pedoman hidup masyarakat dalam meraih kebahagiaan dunia dan akhirat
Bagikan: